Peran kewirausahaan dalam pengembangan ekonomi pondok prsantren : studi kasus Pondok Pesantren AL Ma’rufiyyah Tambak Aji, Ngaliyan, Semarang

Ilmi S. A, M. Rosikhul (2023) Peran kewirausahaan dalam pengembangan ekonomi pondok prsantren : studi kasus Pondok Pesantren AL Ma’rufiyyah Tambak Aji, Ngaliyan, Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1705026122_M_ROSIKHUL_ILMI_S_A] Text (SKRIPSI_1705026122_M_ROSIKHUL_ILMI_S_A)
1705026122_M. Rosikhul Ilmi S. A_ Full Skripsi - Dinni Ika.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah merupakan salah satu Pondok Pesantren di Tambak Aji, Ngaliyan, Semarang yang telah melakukan kegiatan pengembangan ekonomi untuk pengembangunan dan mendukung kemajuan perekonomian pondok pesantren untuk kesejahteraan ekonomi pondok pesantren. Pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah merupakan salah satu pondok pesantren yang tidak hanya bergerak dibidang pendidikan agama saja akan tetapi santri juga diajarkan tentang pengetahuan berwirausaha, yang tujuannya adalah agar setelah santri keluar dari pondok pesantren dapat mandiri dan memiliki keterampilan. Kewirausahaan merupakan kemampuan dalam menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda. Tujuan penelitian ini adalah bagaimana upaya pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah dalam mengelola usaha-usaha pondok pesantren dan apa faktor-faktor pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian lapangan (field research), teknik pengumpulan data dengan wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini bersifat induktif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa upaya yang dilakukan pondok pesantren dalam pengelolaan usahanya dengan melalui lima tahapan: 1. Perencanaan 2. Pengorganisasian 3. Penyusunan personalia 4. Pengarahan 5. pengawasan. Pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah juga memiliki banyak unit usaha-usaha yang mana dalam pengelolaannya melibatkan para santri agar memiliki jiwa kewirausahan sebagai bekal ketika hidup dengan masyarakat. Faktor pendukung dalam pengelolaan usaha-usaha pondok pesantren ialah 1) Visi misi pondok pesantren (2) Lokasi Pondok Prsantren. (3) Fasilitas yang disediakan (4) Waktu yang cukup. Sedangkan faktor penghambat Pondok Pesantren dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan santri Pondok Pesantren Al-Ma’rufiyyah yaitu: (1) Kurangnya Pengawasan Peralatan. (2) Sikap Kurang Bersungguh dalam Berusaha. (3) Kurangnya Pendidikan dan Pelatihan Kewirausahaan

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pondok Pesantren; Pengelolaan Kewirausahaan
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Ukhtiya Zulfa
Date Deposited: 18 Feb 2025 02:10
Last Modified: 18 Feb 2025 02:10
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/25988

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics