Strategi konvergensi Radio Rasika USA sebagai upaya mempertahankan eksistensi dan menjaga nilai keislaman di era digital
Falakhudin, Akh. Danial (2023) Strategi konvergensi Radio Rasika USA sebagai upaya mempertahankan eksistensi dan menjaga nilai keislaman di era digital. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
![[thumbnail of Skripsi_1701026110_Akh._Danial_Falakhudin]](https://eprints.walisongo.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi_1701026110_Akh._Danial_Falakhudin.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Era digital memberikan pengaruh terhadap media untuk terus berkembang mengikuti zaman, tidak terkecuali bagi media radio. Radio Rasika USA memiliki strategi konvergensi untuk menjangkau khalayak di tengah perkembangan dunia yang semakin pesat. Berlandaskan hal tersebut, permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi konvergensi Radio Rasika USA untuk mempertahankan eksistensi dan menjagai nilai keislaman di era digital. Kemudian, tujuan dari penelitian ini yaitu mengidentifikasi strategi konvergensi Radio Rasika USA untuk mempertahankan eksistensi dan menjaga nilai keislaman di era digital.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif-deskriptif, sehingga data-data yang disajikan bersifat deskriptif dan berupa kata-kata ataupun kalimat-kalimat untuk mendukung interpretasi yang mendalam. Teknik yang digunakan untuk memperoleh data dalam penelitian ini adalah Teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian, Teknik yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini terdiri dari empat tahap, yaitu (1) pengumpulan data, (2) reduksi data, (3) penyajian data, dan (4) simpulan atau verifikasi.
Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan, strategi konvergensi media Radio Rasika USA FM dilaksanakan dengan langkah (1) perluasan ke media digital, (2) konten multi- platform, (3) keterlibatan pendengar, dan (4) pemanfaatan media sosial dengan mengadopsi strategi konvergensi yang relevan, efektif, efisien, dan praktis. Selain itu, Radio Rasika USA juga melaksanakan strategi berikut ini: (1) konten islami yang beragam, (2) penyebaran nilai- nilai moral, (3) kajian ilmu keislaman, (4) konten interaktif, dan (5) penggunaan bahasa yang mudah dipahami. Radio Rasika USA FM dapat memenuhi kebutuhan audiensnya yang ingin mendapatkan konten Islami yang berkualitas diiringi keikutsertaan dalam perkembangan teknologi modern. Sehingga, Radio Rasika USA FM masih bertahan eksistensinya dan menjaga nilai keislaman dalam siaran yang dilakukan. Saran yang dapat disampaikan yaitu dibutuhkan penelitian lanjutan untuk menggali lebih dalam terkait data-data yang identic dengan strategi konvergensi media.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi Konvergensi; Radio; Eksistensi; Nilai Keislaman; Era Digital |
Subjects: | 300 Social sciences > 380 Commerce, communications, transport > 384 Communications Telecommunication |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 26 Feb 2025 06:47 |
Last Modified: | 26 Feb 2025 06:47 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/26041 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year