Perspektif mahasiswa Studi Agama-Agama terhadap narasi penguatan moderasi beragama oleh rumah moderasi beragama UIN Walisongo Semarang
Rahmadani, Rofida (2023) Perspektif mahasiswa Studi Agama-Agama terhadap narasi penguatan moderasi beragama oleh rumah moderasi beragama UIN Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
![[thumbnail of Skripsi_1904036058_Rofida Rahmadani_Lengkap]](https://eprints.walisongo.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi_1904036058_Rofida Rahmadani_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Menindak lanjuti surat edaran yang dikeluarkan oleh Kemenag RI kepada seluruh rektor dan pimpinan PTKI di Indonesia untuk membentuk Rumah Moderasi Beragama pada setiap PTKI, maka Universitas Islam Negeri Walisongo membentuk Rumah Moderasi Beragama UIN Walisongo Semarang. RMB UIN Walisongo mengkampanyekan penguatan moderasi beragama secara langsung di lingkungan kampus dan di media sosial dengan membuat akun website Fikrina.id dan akun Instagram @rmb.uinws dengan memposting konten-konten tentang informasi yang bertema moderasi beragama. Hal ini tentunya sangat relevan dengan mahasiswa Studi Agama-agama yang pembelajarannya berfokus pada ke-moderasi-an dalam beragama. Oleh karena itu penelitian ini mengkaji terkait perspektif dan respon mahasiswa Studi Agama-Agama terhadap narasi penguatan moderasi beragama yang di website dan Instagram RMB UIN Walisongo Semarang. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Studi Agama-Agama dan Sekretaris RMB UIN Walisongo Semarang. Dalam teknik observasi menggunakan 5 tahapan persepsi yaitu stimulus, organization, interpretation-evaluation, memory, recall terhadap mahasiswa Studi Agama-Agama yang telah mengetahui postingan-postingan dari kedua akun RMB UIN Walisongo Semarang. Dokumentasi, peneliti mengumpulkan postingan-postingan dari website dan Instagram RMB UIN Walisongo Semarang.
Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa mayoritas menyetujui dengan adanya narasi penguatan moderasi beragama melalui media sosial. Karena pada era sekarang ini yang serba teknologi akan sangat mudah diakses dan menyebar kepada seluruh pengaksesnya dengan cepat. Namun, penguatan moderasi beragama melalui kedua akun media sosial RMB UIN Walisongo ini masih belum efektif dan efisien, dikarenakan kedua akun tersebut postingan-postingan tentang moderasi beragama masih sangat minim bahkan dalam websitenya hanya berisi berita tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh RMB UIN Walisongo, followers atau pengikut dan viewers di instagram juga masih sedikit. Jadi kedua akun media sosial tersebut masih kurang eksis untuk mengkampanyekan moderasi beragama di dalam dunia maya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Prodi Studi Agama-Agama; Narasi; Moderasi beragama; Rumah Moderasi Beragama; UIN Walisongo Semarang |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.28 Islam and other believes |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76234 - Studi Agama-agama |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 10 Mar 2025 03:05 |
Last Modified: | 10 Mar 2025 03:07 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/26184 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year