Hubungan berat badan lahir dan pola asuh orang tua dengan status gizi balita di wilayah Desa Sidogemah Sayung Demak

Khofifah, Nur (2024) Hubungan berat badan lahir dan pola asuh orang tua dengan status gizi balita di wilayah Desa Sidogemah Sayung Demak. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1707026074_NUR_KHOFIFAH] Text (SKRIPSI_1707026074_NUR_KHOFIFAH)
1707026074_NUR KHOFIFAH_FULL SKRIPSI - Azrifa Azzahra.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Status gizi balita merupakan salah satu faktor kritis dalam upaya menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Indonesia mengalami masalah gizi ganda, hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2022 dapat diketahui proporsi balita yang mempunyai status gizi kurang (wasted) sebesar 7,7% dan status gizi lebih (overweight) sebesar 3,5%. Faktor yang memengaruhi status gizi balita diantaranya berat badan lahir dan pola asuh orang tua. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan berat badan lahir dan pola asuh orang tua dengan status gizi balita usia 12-59 bulan di wilayah Desa Sidogemah Sayung Demak. Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional. Sampel yang diambil sebanyak 80 responden menggunakan Simple Random Sampling. Analisis data menggunakan uji Spearman. Hasil penelitian terhadap status gizi balita yang diukur menurut indeks antropometri BB/PB atau BB/TB adalah berat badan lahir tidak mempunyai hubungan dengan status gizi balita dengan nilai p= 0,634 (p>0,005) dan pola asuh oran tua berhubungan dengan status gizi balita dengan nilai p=0,003 (p<0,005). Simpulan, pola asuh yang baik peran aktif ayah dalam pengasuhan memiliki pengaruh terhadap status gizi balita.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Balita; berat badan lahir; pola asuh orang tua; status gizi.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 613 Promotion of health
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > 13211 - Gizi
Depositing User: Ukhtiya Zulfa
Date Deposited: 11 Jul 2025 07:39
Last Modified: 11 Jul 2025 07:39
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/26875

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics