Perlindungan konsumen dalam jasa parkir di kabupaten Kendal (tinjauan hukum positif dan hukum Islam)
Nurudin, Nurudin (2014) Perlindungan konsumen dalam jasa parkir di kabupaten Kendal (tinjauan hukum positif dan hukum Islam). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
082311026_coverdll.pdf - Accepted Version
Download (242kB) | Preview
082311026_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (86kB) | Preview
082311026_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (141kB) | Preview
082311026_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (38kB) | Preview
082311026_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (111kB) | Preview
082311026_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (18kB) | Preview
082311026_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (18kB) | Preview
Abstract
Praktek perparkiran di Pasar Sore Kaliwungu beroperasi mulai pukul 16.30 WIB sampai 22.30 WIB, para pengguna yang datang akan tawarkan untuk parkir disepanjang sisi jalan alun-alun dan diberi nomor parkir sebagai penanda bahwa telah menggunakan jasa parkir dan dikenakan biaya 1.000 rupiah untuk sekali parkir, padahal seharusnya konsumen diberi karcis parkir sebagai tanda telah membayar retribusi jasa daerah. Kenyataannya parkir ditempat yang terbuka memang kurangn atau bahkan tidak dilengkapi dengan sistem keamanan yang memadai sesuai dengan standar operasional dan apabila terjadi kehilangan kendaraan selalu pihak konsumen yang dirugikan karena tidak mendapatkan ganti rugi sesuai dengsan undang-undang perlindungan konsumen. Berdasarkan peraturan daerah setiap pengguna parkir yang telah membayar retribusi mendapatkan perlindungan berupa asuransi kehilangan sebagai jaminan perlindungan terhadap konsumen.
Penelitian ini membahas tentang: (1) bagaimana tinjauan hukum positif terhadap praktik jasa parkir di Pasar Sore Kaliwungu Kabupaten Kendal (2) bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap perlindungan konsumen parkir di Kabupaten Kendal menurut hukum Islam.
Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian lapangan (field research) yaitu kegiatan penelitian yang dilakukan dilingkungan masyarakat tertentu baik organisasi masyarakat maupun lembaga-lembaga pemerintahan. Sedangkan data diperoleh dari observasi, wawancara dengan pengelola jasa parkir konsumen pengguna jasa parkir serta Dinas Perhubungan Kabupaten Kendal. Untuk menganalisis data dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif analitis yaitu metode yang dipakai untuk membantu menggambarkan keadaan yang mungkin terdapat dalam situasi tertentu dan untuk membantu dalam mencapai tujuan yang diinginkan dan berakhir pada penyimpulan atas masalah yang diangkat sesuai fakta yang ada dilapangan.
Dari hasil penelitian dilapangan yang penulis peroleh dapat disimpulkan bahwa para pengguna jasa parkir di Pasar Sore Kaliwungu belum mendapat perlindungan hukum positif ketika terjadi suatu kehilangan kendaraan. Hal itu bertentangan dengan diktum yang terdapat pada peraturan daerah Kabupaten Kendal No. 8 tahun 2011 sebagaimana tertulis pada karcis parkir. Penerapan perlindungan konsumen dalam jasa parkir tidak bertentangan dengan nilai-nilai etika Islam yang bertujuan untuk memberikan perlindungan dan tidak ada pihak yang dirugikan. Dengan demikian sistem tanggung jawab pengusaha/pengelola parkir dalam hukum positif maupun hukum Islam adalah sama yakni bertujuan untuk melindungi pihak-pihak dari adanya kemudaratan
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Moh. Arifin, S.Ag., M.Hum.; Ahmad Furqon, Lc., MA. |
Uncontrolled Keywords: | Perlindungan Konsumen; Jasa Parkir |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.272 Islam and politics, fundamentalism |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 20 Nov 2014 04:11 |
Last Modified: | 20 Nov 2014 04:11 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/2715 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year