Pengembangan media pembelajaran biologi “Animal Tissue-App” bermuatan soal berpikir kritis
Agustiar, Ahsanul Buduri (2025) Pengembangan media pembelajaran biologi “Animal Tissue-App” bermuatan soal berpikir kritis. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Skripsi_1808086015_Ahsanul_Buduri_Agustiar.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (5MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk Animal Tissue-App, menguji kelayakan produk Animal Tissue-App, dan menjelaskan respon guru dan siswa terhadap produk Animal Tissue-App bermuatan soal berpikir kritis pada materi struktur dan jaringan hewan. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Hasil penelitian ini meliputi: pertama, desain karakteristik pengembangan produk Animal Tissue-App bermuatan berpikir kritis pada materi struktur dan fungsi jaringan hewan menampilkan materi yang mudah dipahami siswa, dilengkapi dengan gambar, video, latihan soal, kuis, dan glosarium. Kedua, kelayakan dari produk yang dikembangkan sebagai media pembelajaran dan sumber belajar mendapatkan kategori layak. Hal ini dibuktikan dari validasi ahli media dengan nilai 72%(layak), validasi ahli materi dengan nilai 75,07%(layak), hasil respon guru Biologi dengan nilai 79,42%(sangat layak), dan respon siswa dengan nilai 84,83%(sangat layak). Sehingga produk Animal Tissue-App yang dikembangkan layak digunakan sebagai media dan sumber belajar biologi.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Animal Tissue-App; Media pembelajaran; Berpikir kritis; Pembelajaran biologi |
| Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 570 Biology |
| Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 46201 - Biologi |
| Depositing User: | Alvito Praba N. |
| Date Deposited: | 09 Jan 2026 01:13 |
| Last Modified: | 09 Jan 2026 01:13 |
| URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/28929 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
