Optimalisasi pengelolaan moving class di SMA Semesta Semarang (studi fungsi pengelolaan kelas)
Wahyuningsih, Sri (2010) Optimalisasi pengelolaan moving class di SMA Semesta Semarang (studi fungsi pengelolaan kelas). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
63311028_Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (354kB) | Preview
63311028_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (41kB) | Preview
63311028_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (186kB) | Preview
63311028_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (81kB) | Preview
63311028_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (80kB) | Preview
63311028_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (15kB) | Preview
63311028_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (16kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1). Bagaimana pelaksanaan pengelolaan moving class di SMA Semesta Semarang?, 2). Bagaimana penerapan fungsi pengelolaan dalam system moving class di SMA Semesta Semarang?. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan dengan teknik pengumpulan data yaitu: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini berupa teknik analisis deskriptif. Temuan penelitian ini yaitu meliputi: (1) Pelaksanaan pengelolaan moving class yang ada di SMA Semesta meliputi, pertama: strategi pelaksanaan moving class, diantaranya penanggung jawab akademik, tim pengembang TIK, pengelola moving class. (2) Strategi pengelolaan moving class, yang meliputi: pengelolaan perpindahan peserta didik, pengelolaan ruang belajar-mengajar, pengelolaan pembelajaran, pengelolaan administrasi guru dan peserta didik, pengelolaan remedial dan pengayaan, pengelolaan penilaian. Penerapan fungsi pengelolaan dalam sistem moving class di SMA Semesta meliputi: (1) perencanaan, meliputi: ruang kelas, jam mengajar guru, pendistribusian jam guru mapel yang termuat dalam dalam Asc Timetables 2008 (program software). Perencanaan ini melibatkan waka kurikulum, guru, tim pengembang (teknologi informasi komunikasi) TIK. (2) pengorganisasian moving class meliputi: pembagian kerja dan tugas masing-masing guru, penanggung jawab akademik, tim pengembang TIK, serta pengelola moving class. Pengorganisasian di Semesta seperti diadakan Zume dalam bahasa Turki (musyawarah guru mata pelajaran) rutin 2 minggu sekali yang melibatkan antar guru per mapel (3) penggerakkan/pengarahan) moving class, meliputi:pengarahan terhadap masing-masing wali kelas serta guru mapel dibawah koordinator pendidikan Semesta. (4) pengawasan di SMA Semesta, meliputi: memonitoring jalannya moving class berdasarkan hasil rapat pendidikan rutin setiap hari senin, dan supervisi yang dilakukan tiap hari di bawah koordinator pendidikan .
Selanjutnya, semoga penelitian ini diharapkan menjadi khazanah dan masukan bagi pengelola SMA Semesta, bahan informasi bagi civitas akademika dan semua pihak yang membutuhkan di lingkungan Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo Semarang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Drs. Ikhrom, M.Ag; Ismail, SM, M.Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Moving class; Manajemen kelas; Pengelolaan kelas; Model pembelajaran |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Kependidikan Islam |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 02 Feb 2015 09:08 |
Last Modified: | 02 Feb 2015 09:08 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/3379 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year