Studi manajemen kelas di SD Sekolah Alam Ungaran (SAUNG) Semarang
Nafisah, Zuhrotun (2010) Studi manajemen kelas di SD Sekolah Alam Ungaran (SAUNG) Semarang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
063311035 _ Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (112kB) | Preview
063311035 _ Bab 1.pdf - Accepted Version
Download (67kB) | Preview
063311035 _ Bab 2.pdf - Accepted Version
Download (167kB) | Preview
063311035 _ Bab 3.pdf - Accepted Version
Download (2MB) | Preview
063311035 _ Bab 4.pdf - Accepted Version
Download (114kB) | Preview
063311035 _ Bab 5.pdf - Accepted Version
Download (19kB) | Preview
063311035 _ Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (27kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Rumusan Masalah: 1). Bagaimana pelaksanaan manajemen kelas di SD Sekolah Alam Ungaran (SAUNG) Semarang?, 2). Apa keunggulan komperatif yang dimiliki dalam pelaksanaan manajemen kelas di SD Sekolah Alam Ungaran (SAUNG) Semarang?, 3). Bagaimana upaya meningkatkan keunggulan komperatif yang dimiliki dalam pelaksanaan manajemen kelas di SD SAUNG Semarang?. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan dengan teknik pengumpulan data yaitu: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini berupa teknik analisis deskriptif. Temuan penelitian ini yaitu meliputi: 1).Pelaksanaan manajemen kelas yang ada di SD SAUNG pada pembelajaran secara indoor dan outdoor meliputi dua hal, pertama: pengaturan siswa, dilakuan dengan pengorganisasian siswa (dimana siswa diberikan beban kerja), penugasan siswa (tugas bersifat kelompok dan individu, seperti diskusi, mengarang, ataupun mengerjakan LK), pembimbingan dan pembinaan, kedisiplinan siswa (dengan ditetapkan aturan-aturan yang dibuat oleh siswa dan disepakati secara bersama), raport dan kenaikan kelas (raport di SD SAUNG ada dua macam, pertama laporan penilaian secara akademik, kedua laporan terkait perkembangan anak, yakni perkembangan aqidah, ibadah, akhlak, kepemimpinan, dan tahfidz). Kedua: pengaturan fasilitas, dengan kelas berupa saung dengan model semi terbuka, pembelajaran dilaksanakan secara lesehan, pengaturan alat-alat pengajaran, penataan keindahan dan kebersihan ruang kelas, dan pengontrolan ventilasi dan tata cahaya. Ketika pembelajaran di luar kelas, guru memanfaatkan fasilitas yang ada di lingkungan sekolah seperti area bermain, berkebun, outbound, kolam pasir dan alat-alat permainan edukatif seperti balok kayu. 2). Keunggulan komperatif yang dimiliki dalam pelaksanaan manajemen kelas di SD SAUNG adalah suasana kelas selalu menyenangkan, siswa lebih aktif dan kritis, siswa memahami pelajaran tidak hanya secara teori, hubungan yang interaktif antara guru, siswa, dan orangtua, lingkungan sekolah yang menyehatkan. Dengan manajemen kelas yang dilakukan oleh guru di SD SAUNG, pembelajaran dapat dilakukan dengan baik, terbukti dengan siswa selalu berperan aktif dalam pembelajaran dan siswa mampu melaksanakan evaluasi yang dilakukan oleh guru. 3). Upaya meningkatkan keunggulan komperatif yang dimiliki tersebut adalah menjaga konsistensi, mencegah perilaku menyimpang, mengoptimalkan penggunaan fasilitas kelas ataupun sekolah, mengembangkan tanggungjawab siswa, selalu melakukan inovasi dalam pembelajaran dan juga pengelolaan kelas, meningkatkan kerjasama antara guru, sekolah, orang tua dan masyarakat dalam melakukan pengawasan terhadap siswa.
Selanjutnya, semoga penelitian ini diharapkan menjadi khazanah dan masukan bagi pengelola SD SAUNG, bahan informasi bagi civitas akademika dan semua pihak yang membutuhkan di lingkungan Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo Semarang
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Fahrurrozi, M.Ag.; Ismail SM, M.Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Manajemen kelas; Sekolah alam |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Kependidikan Islam |
Depositing User: | Agus Sopan Hadi |
Date Deposited: | 05 Feb 2015 07:15 |
Last Modified: | 05 Feb 2015 07:15 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/3433 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year