Pengaruh bimbingan penyuluhan agama Islam terhadap rasa percaya diri anak di Panti Asuhan Al Hikmah Wonosari Ngaliyan Semarang
Amri, Khoirul (2014) Pengaruh bimbingan penyuluhan agama Islam terhadap rasa percaya diri anak di Panti Asuhan Al Hikmah Wonosari Ngaliyan Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
091111077_Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (552kB) | Preview
091111077_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (231kB) | Preview
091111077_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (313kB) | Preview
091111077_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
091111077_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (163kB) | Preview
091111077_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
091111077_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (233kB) | Preview
Abstract
Percaya diri merupakan faktor psikologis yang sangat penting bagi setiap orang terutama bagi anak dalam masa pertumbuhan. Anak-anak di panti asuhan cenderung memiliki rasa percaya diri yang rendah. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya adalah kurangnya kasih sayang dan kurangnya perhatian. Kondisi yang demikian, menjadikan anak merasa tidak diperhatikan dan akan menghambat perkembangan rasa percaya dirinya. Untuk membantu meningkatkan rasa percaya diri pada anak di panti asuhan, salah satu hal yang dilakukan yaitu dengan bimbingan penyuluhan agama Islam. Karena bimbingan penyuluhan agama Islam akan membantu mereka dalam mengatasi permasalahan berdasarkan nilai-nilai keagamaan.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode survey dengan analisis regresi yang bertujuan menguji pengaruh bimbingan penyuluhan agama Islam terhadap rasa percaya diri anak di Panti Asuhan Al Hikmah Wonosari, Ngaliyan, Semarang. Data diperoleh melalui sebaran angket yang di berikan kepada 60 responden yang merupakan seluruh anak yang tinggal di Panti Asuhan Al Hikmah Wonosari Ngaliyan Semarang.
Data yang telah terkumpul kemudian di dianalisis menggunakan analisis statistik SPSS.16 for windows. Pengujian hipotesis penelitian dengan menggunakan rumus analisis regresi sederhana untuk mendapatkan persamaan garis regresi dan analisis varian. Ditunjukkan oleh persamaan regresi Y= 28,648+ 0,304 dengan Freg = 11,271, yang berarti lebih besar dari taraf signifikansi 5%= 4,006 maupun 1% = 2,794 pada N= 60.
Dengan demikian uji hipotesis ini menerima hipotesis yang diajukan, bahwa terdapat pengaruh signifikan antara bimbingan penyuluhan agama Islam terhadap percaya diri anak di Panti Asuhan Al Hikmah Wonosari Ngaliyan Semarang. Hal ini membuktikan bahwa jika bimbingan penyuluhan agama Islam semakin tinggi maka akan berakibat pula meningkatnya percaya diri anak. Demikian juga sebaliknya, jika bimbingan penyuluhan agama Islam semakin rendah, maka akan berakibat pula pada penurunan percaya diri anak. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan akan menjadi bahan informasi dan masukan bagi pengasuh panti asuhan, masyarakat dan anak agar selalu memperhatikan bimbingan penyuluhan agama Islam di panti asuhan sebagai upaya menumbuhkan rasa percaya diri anak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Dr. H. Abu Rakhmad, M.Ag.; Tohir Yuli Kusmanto, S.Ag., M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Penyuluhan Agama Islam; Panti Asuhan; Rasa percaya diri |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.3 Islamic Worship / Ibadah > 297.39 Other Practices (Incl. Halal Food, Syirik, Munafiq) 300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 06 Feb 2015 10:27 |
Last Modified: | 26 Jun 2021 02:00 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/3445 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year