Aplikasi strategi pembelajaran muhadasah guna meningkatkan maharah kalam bagi mahasiswa IAIN Walisongo
Nurkhasanah, Yuli (2014) Aplikasi strategi pembelajaran muhadasah guna meningkatkan maharah kalam bagi mahasiswa IAIN Walisongo. Research report (Laporan penelitian). LP2M IAIN Walisongo, Semarang.
Yuli_Nurkhasanah-Ringkasan.pdf - Draft Version
Download (219kB) | Preview
YULI NURKHASANAH-Strategi pembelajaran muhadasah.pdf - Published Version
Download (14MB) | Preview
Abstract
Bahasa Arab I sebagai sebuah materi yang fokus kepada keterampilan mendengarkan dan mengucapkan merupakan mata kuliah wajib dan tidak mudah bagi mahasiswa baru. Mayoritas mereka tidak memiliki cukup kemampuan bahasa dan berbahasa Arab yang disebabkan oleh berbagai faktor, di antaranya adalah latar belakang pendidikan Di sisi lain, mereka memiliki persepsi, asumsi, dan opini yang keliru terhadap bahasa Arab, yaitu anggapan bahwa bahasa ini sebagai bahasa yang sulit, rumit, dan memusingkan.
Muhadatsah / bercakap-cakap sebagai salah satu strategi pembelajaran dalam keterampilan berbicara/maharah kalam bahasa Arab merupakan keterampilan dasar dan utama menuju keterampilan membaca dan menulis. Strategi ini membutukhan banyak latihan mendengarkan ungkapan berbahasa Arab dan menirukannya, di samping juga dibutukan dukungan lingkungan yang berbahasa Arab. Sementara, lingkungan berbahasa Arab di IAIN Walisongo masih sangat minim.
Latar belakang tersebut mengantarkan pada rumusan masalah: bagaimana aplikasi strategi pembelajaran muhadatsah guna meningkatkan maharah kalam bagi mahasiswa IAIN Walisongo. Penelitian kualitatif ini memilih Penelitian Tindakan Kelas sebagai jenis penelitiannya dengan teknik pemerolehan data melalui observasi dan dokumentasi, metode analisis menggunakan analisis deskriptif dengan menyajikan data-data penelitian berupa kata-kata guna menjelaskan sedekat mungkin dengan fakta yang ada tanpa menggunakan angka, rumus, maupun statistik.
Penelitian Tindakan Kelas ini meliputi tiga putaran pada materi kedua belas buku pegangan mata kuliah bahasa Arab I, yaitu hiwar pertama, hiwar kedua, dan bacaan. Para peserta didik menunjukkan hasil yang bervariasi dalam bermuhadatsah, putaran pertama menampilkan hasil yang sedang dengan nilai maksimal 70 dan terendah 50, putaran kedua 75-50, dan putaran ketiga turun pada nilai maksimal 70-50. Mayoritas peserta didik masih merasakan kesulitan bermuhadatsah terutama pada tema-tema yang abstrak, huruf-huruf qalqalah,dan penguasaan kosa kata. Aplikasi strategi pembelajaran muhadatsah pada putaran pertama dapat meningkatkan maharah kalam mahasiswa, hasil putaran kedua lebih bisa meningkatkan maharah kalam mereka, sedangkan hasil putaran ketiga menunjukkan kurang bisa meningkatkan maharah kalam mereka.
Simpulannya, putaran kedua merupakan putaran terbaik dari putaran yang lain. Mereka lebih menguasai kosa kata dan pelafalan, sehingga lebih mampu berintonasi dengan benar. Di sisi lain, motivasi yang kuat, tema konkret serta suasana kelas yang kondusif turut mendukung hasil tersebut. Putaran ketiga merupakan putaran yang kurang dapat meningkatkan maharah kalam mahasiswa yang lebih diebabkan oleh faktor eksternal materi muhadatsah.
Item Type: | Monograph (Research report (Laporan penelitian)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi pembelajaran; Keterampilan berbicara; Bahasa Arab |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education 400 Language > 490 Other languages > 492 Afro-Asiatic languages Semitic > 492.7 Arabic |
Divisions: | Laporan Penelitian (Research Reports) |
Depositing User: | Miswan Miswan |
Date Deposited: | 01 Apr 2015 06:59 |
Last Modified: | 01 Apr 2015 06:59 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/3832 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year