Analisis pengaruh pengintegrasian dan kompensasi terhadap tercapainya tujuan perusahaan ;studi kasus pada BPRS Suriyah Cabang Semarang;
Ayu, Fanda Veronica Dyah (2015) Analisis pengaruh pengintegrasian dan kompensasi terhadap tercapainya tujuan perusahaan ;studi kasus pada BPRS Suriyah Cabang Semarang;. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
102411049.pdf
Download (951kB) | Preview
Abstract
Sumber daya manusia merupakan faktor penentu dalam memenangkan persaingan bisnis. Salah satu diantaranya, Robert J.Eaton, CEO Chrysler Corp mengatakan, kendala terbesar yang dihadapi perusahaan dalam menghadapi globalisasi adalah keterbatasan SDM. Oleh karena SDM memiliki peranan penting dalam berkompetisi baik jangka pendek maupun jangka panjang, maka para analisis bisnis sangat memperhatikan kondisi perusahaan dalam mengelola sumber daya secara efektif. Sering terjadi benturan kepentingan diantara karyawan atau antara karyawan dengan manajer, untuk itulah perlu adanya pengintegrasian. Karyawan adalah setiap orang yang bekerja dengan menjual tenaganya (fisik dan pikiran) kepada suatu perusahaan dan memperoleh balas jasa atau kompensasi. Fenomena inilah yang mendorong dilakukannya penelitian dengan judul “Pengaruh Pengintegrasian dan Kompensasi Terhadap Tercapainya Tujuan Perusahaan (Studi Kasus Pada BPRS Suriyah Cabang Semarang)”.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pengintegrasian dan kompensasi terhadap tercapainya tujuan BPRS Suriyah Cabang Semarang.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan BPRS Suriyah Cabang Semarang yaitu berjumlah 16. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh, yaitu teknik penentuan sampel dimana setiap anggota populasi dipilih menjadi sampel karena jumlah populasi relatif kecil. Metode analisis datanya menggunakan regresi linier berganda, analisis deskriptif variabel penelitian, uji asumsi klasik, dan uji hipotesa.
invidual yang dilakukan terbukti bahwa thitung untuk variabel pengintegrasian diperoleh sebesar -2,861 sedangkan signifikansinya 0,013 (lebih kecil dari taraf signifikansi 0,05). Untuk variabel kompensasi diperoleh sebesar 4,266 sedangkan signifikansinya 0,001 (lebih kecil dari taraf signifikansi 0,05). Ini memberikan pengertian bahwa pengintegrasian maupun kompensasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap tercapainya tujuan BPRS Suriyah Cabang Semarang. Sedangkan dari hasil analisis uji F didapat Fhitung sebesar 15,758 dengan tingkat probabilitas 0,000 (Signifikansi). Nilai probabilitas yang lebih kecil dari 0,05 maka, pengintegrasian dan kompensasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel tercapainya tujuan BPRS Suriyah Cabang Semarang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Hasyim Syarbani, MM.; Suwanto, S. Ag., MM. |
Uncontrolled Keywords: | Bank Ilam; Ekonomi keuangan Islam; Persaingan bisnis |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 15 Aug 2015 08:37 |
Last Modified: | 19 Jun 2021 06:12 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4323 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year