Model perilaku konsumen terhadap pembelian handphone menurut teori konsumsi Islam ;studi kasus pada masyarakat muslim Desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang;
Watimah, Tin Waroatul (2015) Model perilaku konsumen terhadap pembelian handphone menurut teori konsumsi Islam ;studi kasus pada masyarakat muslim Desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang;. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
112411015.pdf
Download (3MB) | Preview
Abstract
Handphone merupakan salah satu alat komunikasi yang saat ini sering digunakan oleh masyarakat dari semua umur dengan berbagai model/tipe yang terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu. Demikian halnya dengan masyarakat Muslim desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang. Penelitian ini akan menjawab dua pokok permasalahan sebagai berikut: (1) Bagaimana perilaku konsumen masyarakat Muslim desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang dalam pembelian handphone. (2) Bagaimana perilaku konsumen masyarakat Muslim desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang dalam pembelian handphone menurut teori konsumsi Islam.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, yang mengambil objek penelitian di Desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang sudahterkumpul dianalisis dengan menggunakan metode analisis deskriptif yaitu metode yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: Pertama, Perilaku konsumen masyarakat Muslim Desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang dalam pembelian handphone adalah sebagai berikut: (1) Karena adanya faktor kebutuhan, yaitu untuk berkomunikasi, disamping juga adanya faktor keinginan, (2) Handphone dapat membantu berbagai aktivitas/kegiatan sehari-hari mereka. (3) Untuk usia anak-anak, handphone belum dapat membantu untuk meningkatkan kualitas keberagamaan mereka, tetapi untuk usia remaja, dewasa dan orang tua handphone dapat membantu meningkatkan kualitas keberagamaan mereka. Dan (4) mereka terkadang mengganti handphone dengan tujuan untuk memperlancar komunikasi dan kegiatan yang mereka lakukan. Tetapi, sebagian mereka membeli handphone karena mengikuti trend.
Kedua, Perilaku konsumen masyarakat Muslim Desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang dalam pembelian handphone ditinjau dari teori konsumsi Islam adalah sebagai berikut: (1) pembelian handphone dilakukan sesuai dengan konsep kebutuhan, yaitu kebutuhan berkomunikasi dan bersosialisasi, (2) Mashlahah yang tercapai dengan adanya handphone diantaranya tercapainya komunikasi yang diharapkan, dan kegiatan-kegiatan lain yang menunjang dalam kehidupan bermasyarakat, (3) manfaat yang didapat tidak hanya di dunia saja tetapi di akhirat juga, seperti untuk pengingat shalat, mengaj idan lain sebagainya, dan (4) sebagian mereka berganti-ganti handphone karena keinginan mengikuti trend, padahal dalam Islam telah diajarkan untuk bersikap sederhana.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Johan Arifin, S. Ag., MM.; Dede Rodin, Lc., M. Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Perilaku konsumen; Teori konsumsi Islam |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics 300 Social sciences > 380 Commerce, communications, transport > 381 Internal commerce (Domestic trade) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 24 Aug 2015 03:29 |
Last Modified: | 09 Jul 2021 08:39 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4343 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year