Memandirikan mustahik zakat ;studi kasus Institut Kemandirian pada Dompet Dhuafa Jawa Tengah;

Mizan, Mohammad (2015) Memandirikan mustahik zakat ;studi kasus Institut Kemandirian pada Dompet Dhuafa Jawa Tengah;. Undergraduate (S1) thesis, universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 112411118.pdf]
Preview
Text
112411118.pdf - Accepted Version

Download (7MB) | Preview

Abstract

Zakat semestinya mampu mengatasi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat. Tetapi selama ini pola pendistribusian zakat yang dikembangkan lebih banyak bersifat konsumtif, sehingga belum mampu memandirikan mustahik zakat, apalagi mengubah mustahik menjadi muzakki. Untuk itu diperlukan pengelolaan zakat secara profesional dan bertanggungjawab. Dompet Duafa Jawa Tengah dengan Institut Kemandirian yang didirikannya berusaha untuk menjadikan zakat sebagai dana produktif yang dapat memandirikan mustahik.
Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui dua persoalan pokok. Pertama, landasan filosofis berdirinya Institut Kemandirian sebagai pengelola zakat produktif yang berada di bawah naungan Dompet Dhuafa Jawa Tengah. Kedua, mengetahui dan menganalisis kinerja serta program yang telah dilakukan oleh Institut Kemandirian Dompet Dhuafa Jawa Tengah dalam rangka memandirikan mustahik zakat.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan mengambil lokasi penelitian di Institut Kemandirian Dompet Dhuafa Jawa Tengah. Data-data dalam penelitian berupa data-data kualitatif yang berupa data primer dan sekunder. Data-data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data-data yang sudah terkumpul kemudian dianalisis dengan metode deskriptif analisis untuk mengetahui jawaban atas pokok permasalahan yang telah dirumuskan.
Penelitian ini menghasilkan kesimpulan sebagai berikut. Pertama, Institut Kemandirian Dompet Dhuafa Jawa Tengah berdiri untuk mengentaskan pengangguran dan kemiskinan. Pola pendistribusian zakat dikembangkan dalam bentuk pola produktif, khususnya dalam bentuk pendidikan vokasional, dengan harapan dapat memandirikan mustahik. Kedua, Program kerja yang sudah dilaksanakan Institut Kemandirian adalah berbagai pelatihan seperti pelatihan teknisi handphone, pelatihan desain grafis, software dan hardware, dan pelatihan manajemen perhotelan. Selama kurang lebih tiga tahun berdiri sejak 2013, Institut Kemandirian telah meluluskan 110 peserta (mustahik) dengan keterampilan yang berbeda-beda. Mayoritas mereka sekarang sudah mempunyai pekerjaan serta pendapatan sehingga transformasi mustahik menjadi muzakki diharapkan dapat terlaksana dengan adanya model pendistribusian zakat produktif ini. Program dan kinerja Institut Kemandirian belum dapat dikatakan memperoleh hasil maksimal melihat program ini baru berjalan 3 tahun sejak 2013. Di samping itu, dalam pelaksanaannya masih menghadapi banyak hambatan, baik internal maupun eksternal.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Dr. H. Musahadi, M. Ag.; H. Dede Rodin, M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Mustahik zakat; Dompet dhuafa; Zakat
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.54 Zakat (Wakaf, Hibah, Infak, Sedekah, dll.)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 27 Aug 2015 08:04
Last Modified: 29 Jun 2021 04:53
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4364

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics