Pengaruh pelatihan terhadap produktivitas kerja karyawan BPRS Saka Dana Mulia Kudus

Aprilyani, Risma Nur (2015) Pengaruh pelatihan terhadap produktivitas kerja karyawan BPRS Saka Dana Mulia Kudus. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 122503097.pdf]
Preview
Text
122503097.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Meningkatnya perbankan syariah di Indonesia semakin memperketat persaingan perusahaan perbankan. Yang mampu memenangkan persaingan bukan sumber daya alam, melainkan kualitas sumber daya insani yang mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan kemajuan teknologi. Sumber Daya Insani (SDI) merupakan komponen perusahaan yang paling mahal dibanding dengan komponen lain karena sumber daya insani merupakan penggerak utama organisasi perusahaan. Oleh karena itu, sumber daya insani harus dikelola dengan baik untuk meningkatkan efektivitas (pencapaian tujuan secara tepat). Pengelolaan sumber daya insani tersebut salah satunya adalah mengadakan/ mengikutsertakan progam pelatihan bagi karyawan. Penerapan pelatihan dalam BPRS Saka Dana Mulia Kudus terdiri dari 2 (dua) yaitu pelatihan internal dan pelatihan eksternal. Dalam pelatihan internal, BPRS Saka Dana Mulia Kudus mengadakan pelatihan tentang kesyariahan. Sedangkan dalam pelatihan eksternal, BPRS Saka Dana Mulia Kudus mengikutsertakan karyawan dalam pelatihan yang diadakan oleh Bank Indonesia ataupun Perbarindo. Dalam memilih pelatihan eksternal, BPRS Saka Dana Mulia Kudus memperhatikan biaya dan kebutuhan karyawan. Selain itu, produktivitas karyawan BPRS Saka Dana Mulia Kudus dari bulan ke bulan telah mengalami fluktuasi peningkatan dan penurunan. Hal ini menjadi indikasi kurangnya pemberian pelatihan dan kurang stabilnya produktivitas kerja karyawan.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah sumber primer (data wawancara dan data kuesioner) dan data sekunder (file yang diperoleh dari BPRS Saka Dana Mulia Kudus dan buku referensi). Penelitian ini dilakukan oleh seluruh karyawan BPRS Saka Dana Mulia Kudus sebanyak 14 orang karyawan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode sensus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode wawancara, metode angket atau kuesioner, metode documenter dan studi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, analisis regresi linier sederhana, dan uji hipotesis (uji t dan uji koefisien determinasi).
Berdasarkan hasil pengujian hipotesis, variabel pelatihan (X) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan (Y). Hal ini terbukti dari hasil uji t yang mempunyai nilai thitung (3,315) > ttabel sebesar (2,179) dan probabilitas menunjukkan 0,006 < 0,05 dan dari hasil uji koefisien determinasi produktivitas kerja karyawan dipengaruhi oleh pelatihan sebesar 43,5 %, sedangkan sisanya sebesar 56,5 % dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Adapun hasil dari uji normalitas yaitu data berdistribusi normal, hal ini dibuktikan dengan nilai Asymp.sig (2-tailed) yang lebih dari 0,05 yaitu nilai Asymp.sig (2-tailed) produktivitas sebesar 0,806 dan nilai Asymp.sig (2-tailed) pelatihan (X) sebesar 0,910.

Kata Kunci : Pelatihan dan Produktivitas Kerja Karyawan

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pelatihan; Produktivitas kerja; BPRS; Sumber daya insani
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61406 - Perbankan Syariah (D3)
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 07 Sep 2015 09:23
Last Modified: 28 May 2021 07:56
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4433

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics