Hubungan antara keaktifan mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU dengan sikap sosial keagamaan siswa MTs Darul Ulum Purwogondo Kalinyamatan Jepara tahun pelajaran 2014/2015

Khakim, Lukman (2015) Hubungan antara keaktifan mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU dengan sikap sosial keagamaan siswa MTs Darul Ulum Purwogondo Kalinyamatan Jepara tahun pelajaran 2014/2015. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 113111057.pdf]
Preview
Text
113111057.pdf - Accepted Version

Download (7MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Hubungan antara Keaktifan Mengikuti Kegiatan IPNU/IPPNU dengan Sikap Sosial Keagamaan Siswa MTs. Darul Ulum Purwogondo Kalinyamatan Jepara Tahun Pelajaran 2014/2015. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan: (1) Bagaimanakah tingkat keaktifan siswa dalam mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU di MTs. Darul Ulum?, (2) Bagaimanakah tingkat sikap sosial keagamaan siswa pengurus IPNU/IPPNU di MTs. Darul Ulum?, dan (3) Adakah hubungan antara keaktifan mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU dengan sikap sosial keagamaan siswa di MTs. Darul Ulum?.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan (field research), yaitu penelitian yang dilakukan di lapangan atau pada responden. Populasi penelitian sebanyak 40 responden yang terdiri dari 20 pengurus IPNU dan 20 pengurus IPPNU. Penelitian ini menggunakan penelitian populasi karena jumlah responden kurang dari 100. Pengumpulan data menggunakan angket untuk mengetahui tingkat keaktifan siswa mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU dan tingkat sikap sosial keagamaan siswa serta hubungan antara keduanya, sedangkan untuk pengumpulan data pendukungnya menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Data penelitian yang telah terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan analisis korelasi Product Moment. Penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Keaktifan siswa dalam mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU MTs. Darul Ulum Purwogondo Kalinyamatan Jepara pada tahun pelajaran 2014/2015 termasuk dalam kategori cukup aktif dengan rata-rata nilainya 39,375 pada interval 36-42 dan standar deviasi sebesar 6,82. (2) Sikap sosial keagamaan siswa MTs. Darul Ulum Purwogondo termasuk dalam kategori cukup baik dengan rata-rata 62,5 pada interval 59-65 dan standar deviasi sebesar 6,78. (3) Ada hubungan antara keaktifan mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU dengan sikap sosial keagamaan siswa MTs. Darul Ulum Purwogondo. Hal tersebut berdasarkan data yang telah diperoleh, dimana rxy = 0,423 lebih besar daripada rtabel dengan taraf signifikansi 5 % yaitu = 0,312 atau dengan taraf signifikasi 1% yaitu = 0,402, sehingga ro > rtabel, maka hipotesis diterima, yaitu terdapat hubungan positif yang signifikan antara variabel X (keaktifan mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU) dengan variabel Y (sikap sosial keagamaan siswa MTs. Darul Ulum Purwogondo). Hal ini berarti bahwa sikap sosial keagamaan siswa ada hubungannya dengan keaktifan mereka dalam mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU. Sehingga siswa yang aktif mengikuti kegiatan IPNU/IPPNU diyakini dapat menumbuhkan sikap sosial keagamaan
bagi siswa tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Dr. Hj. Lift Anis Ma’shumah, M. Ag.; Dr. H. Shodiq, M. Ag.
Uncontrolled Keywords: IPNU; Organisasi Islam; Sikap sosial
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.6 Islamic history > 297.65 Organizations of Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 23 Nov 2015 08:44
Last Modified: 23 Nov 2015 08:44
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4680

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics