Manajemen pelatihan khitobah dalam meningkatkan kemampuan santri menjadi muballigh profesional di pondok pesantren salaf Tahfidz Al-Qur’an Al Arifiyyah Pekalongan
Fuadiyah, Ainiatul (2015) Manajemen pelatihan khitobah dalam meningkatkan kemampuan santri menjadi muballigh profesional di pondok pesantren salaf Tahfidz Al-Qur’an Al Arifiyyah Pekalongan. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
111311048.pdf - Accepted Version
Download (2MB) | Preview
Abstract
Penelitian yang berjudul “Manajemen Pelatihan Khitobah dalam Meningkatkan Kemampuan Santri Menjadi Muballigh Profesional”. Penelitian Ini merupakan salah satu upaya penulis untuk mencoba mengetahui bagaimana manajemen Pelatihan Khitobah di Pondok Pesantren Al Arifiyyah, dengan fokus penelitian pada fungsi-fungsi manajemen yang diterapkan dalam kegiatan Pelatihan Khitobah dalam meningkatkan kemampuan santri menjadi muballigh professional di Pondok Pesantren Al-Arifiyyah Pekalongan.
Dalam hal ini penulis menggunakan penelitian deskriptif kualitatif, yaitu penelitian yang menghasilkan data berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang atau perilaku yang dapat diamati. Sumber data penelitian yang digunakan adalah sumber data orimer berupa informasi-informasi dari lapangan melalui pengamatan secara langsung di Pondok Pesantren Al-Arifiyyah Pekalongan tentang kegiatan yang dilaksanakan, kemudian sumber data skunder berupa buku-buku, data-data dokumentasi Pondok Pesantren Al-Arifiyyah Pekalongan. Untuk teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain: metode observasi, wawancara, dan dokumetasi. Analisis datannya dengan menggunakan deskriptif analisis dengan mengklarifikasi sesuai dengan permasalahan yang diteliti kemudian di susun dan dianalisa.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Manajemen Pelatihan Khitobah dalam Meningkatkan Kemampuan Santri menjadi Muballigh Professional telah berjalan secara baik. Hal ini dibuktikan dengan penerapan fungsi-fungsi manajemen yang baik dalam pelatihan khitobah. Pertama, karena kematangan dalam perencanaannya dengan merencanakan kegiatan, menentukan sasaran dan tujuan pelatihan khitobah, adapun tujuan pelatihan khitobah yaitu untuk meningkatkan kemampuan santri menjadi muballigh professional, dengan memberikan materi metode dan media yang digunakan. Fungsi yang kedua yaitu adanya pengorganisasian dalam pelatihan khitobah yang tertata rapi, dengan cara pembagian santri menjadi beberapa kelompok dan kemudian dibagi tugas. Fungsi yang ketiga adalah adalah penggerakan. Penggerakan dalam pelatihan khitobah di pondok pesantren Al-Arifiyah cukup efektif dengan cara pemimpin pondok pesantren memberikan motivasi kepada santri dan pengurus, kemudian pengurus memberikan bimbingan kepada pelaksana pelatihan khitobah melalui dialog dan tanya jawab, serta menerjunkan para santri yang telah berhasil mengikuti pelatihan khitobah ke dalam ranah masyarakat umum setiap bulan ramadhan atau satu tahun sekali, sebagai output dari hasil pelatihan khitobah yang diberikan kepada santri. Kemudian fungsi yang terakhir yaitu dengan mengevaluasi semua kegiatan yang ada dengan cara pengurus mengadakan rapat untuk mengetahui bagaimana hasil dari pelaksanaan pelatihan khitobah yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Salaf dan Tahfidzul Al-Qur’an Al-Arifiyyah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Dr. H. Awaludin Pimay, Lc., M.Ag.; Ariana Suryorini, SE., MMSI. |
Uncontrolled Keywords: | Pelatihan khitobah; Muballigh; Santri; Pondok Pesantren Salaf |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah (MD) |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 01 Dec 2015 08:28 |
Last Modified: | 22 May 2021 12:03 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4764 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year