Persepsi komunitas pendengar terhadap ceramah dakwah berbahasa Jawa KH. Ahmad Anas, M. Ag. dalam program Ngudi Kaswargan di RRI Semarang

Sutarti, Sutarti (2015) Persepsi komunitas pendengar terhadap ceramah dakwah berbahasa Jawa KH. Ahmad Anas, M. Ag. dalam program Ngudi Kaswargan di RRI Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 101211036.pdf]
Preview
Text
101211036.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Radio merupakan salah satu contoh media massa elektronik yang dapat digunakan dalam kegiatan berdakwah. Media ini mampu memberikan penyegaran informasi dan hiburan bagi masyarakat. Kelebihannya yaitu mudah dan dapat dijangkau oleh masyarakat luas karena harganya yang relatif murah dan cara penggunaannya yang mudah. Salah satu radio yang memiliki program siaran dakwah berbahasa Jawa yaitu di Pro 4 RRI Semarang. Penelitian ini fokus pada program Ngudi Kaswargan di Pro 4 RRI Semarang yang disampaikan menggunakan bahasa Jawa oleh Kh. Ahmad Anas, M.Ag. Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi komunitas pendengar terhadap ceramah dakwah berbahasa Jawa KH.Ahmad Anas, M.Ag dalam program Ngudi Kaswargan di RRI Semarang.
Dalam penelitian ini, penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif, dengan metode analisis deskriptif, yaitu menggambarkan keadaan yang sebenarnya. Adapun metode yang digunakan yaitu dengan wawancara, observasi dan dokumentasi.
Kesimpulan yang dapat diambil dalam penelitian ini adalah persepsi pendengar radio yang masuk dalam komunitas PAPPERRIS, bahwa program dakwah berbahasa Jawa Ngudi Kaswargan yang disajikan Pro 4 RRI Semarang cukup baik dan menarik untuk didengarkan karena dalam penyampaian dakwahnya pak Anas lebih komunikatif sehingga mudah difahami dan dicerna oleh pendengar.
Kata kunci : persepsi, dakwah, bahasa Jawa

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Asep Dadang Abdullah, M. Ag.; Dra. Hj. Amelia Rahmi, M. Pd.
Uncontrolled Keywords: Dakwah melalui radio; Strategi Dakwah; Media dakwah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 01 Dec 2015 08:41
Last Modified: 01 Dec 2015 08:41
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4776

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics