Analisis ajaran moral dalam film Berbagi Suami karya Nia Dinata

Sari, Candra Puspita (2009) Analisis ajaran moral dalam film Berbagi Suami karya Nia Dinata. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1102026.pdf]
Preview
Text
1102026.pdf - Accepted Version

Download (291kB) | Preview

Abstract

Film mempunyai pengaruh yang besar dan dapat memberi nilai, baik nilai yang mengandung dekadensi moral atau juga yang dapat membangun ajaran moral. Hal ini misalnya tampak dalam Film Berbagi Suami; film ini tentang problem keluarga, yaitu poligami yang ada dalam kehidupan masyarakat dari berbagai kalangan atau kelas mana pun. Film ini diperuntukkan bagi remaja dan dewasa, dengan tema yang berbeda dengan film-film lain. Ketika semua orang menawarkan film horror dan percintaan, maka film "Berbagi Suami" menyajikan cerita liku-liku kehidupan berpoligami yang kontroversil. Yang menjadi rumusan masalah yaitu apa saja ajaran moral yang termuat dalam Film "Berbagi Suami"? Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, dengan pendekatan kepustakaan (library research). Analisis data menggunakan analisis isi (content analysis) adalah teknik penelitian untuk membuat inferensi-inferensi (kesimpulan-kesimpulan) yang ditiru (reflicable) dengan tahapan-tahapan sebagai berikut: seleksi teks, menentukan unit analisis, mengembangkan kategori-kategori isi, menandai unit-unit.
Hasil dari pembahasan menunjukkan bahwa Ajaran moral dalam film “Berbagi Suami” karya Nia Dinata meliputi: a. Keadilan terhadap istri dan anak; b. Keluarga harmonis. Pada kategorisasi keadilan terhadap istri dan anak tergambar dalam kata/kalimat sebagai berikut: "nafkah lahir"; "nafkah batin". Nafkah lahir tergambar secara denotatif pada sequence keempat dan kelima. Nafkah batin tergambar secara denotatif pada sequence keempat dan kelima. Keluarga harmonis tergambar dalam kata/kalimat sebagai berikut: "cinta pada istri"; "cinta pada anak"; "cinta pada keluarga istri dan suami". Cinta pada istri tergambar secara denotatif pada sequence kelima dan keenam. Cinta pada anak tergambar secara denotatif pada sequence kelima dan keenam. Cinta pada keluarga istri dan suami tergambar secara denotatif pada sequence kelima dan keenam. Pesan moral dalam Film “Berbagi suami” ditinjau dari materi dakwah. Dalam Film “Berbagi Suami” terkandung ajaran moral tentang keadilan, ajaran kekeluargaan. Kedua ajaran yang mengandung pesan moral tersebut mengajak umat manusia merealisasikan prinsip keadilan, menciptakan keluarga harmonis yang pada prinsipnya dianjurkan al-Qur'an dan hadits. Dalam Islam manusia disuruh berlaku adil, menanamkan aspek keluarga. Dengan demikian pesan moral dalam Film "Berbagi Suami" mengandung materi dakwah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Ajaran Moral; Metode Dakwah; Dakwah melalui film
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Agus Sopan Hadi
Date Deposited: 01 Feb 2016 08:09
Last Modified: 05 Jul 2021 03:18
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/4894

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics