Pendidikan agama Islam pada anak tunagrahita di SDLB Negeri Tambahrejo Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro tahun pelajaran 2014/2015

Ningtias, Riskiana Ratna (2015) Pendidikan agama Islam pada anak tunagrahita di SDLB Negeri Tambahrejo Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro tahun pelajaran 2014/2015. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 113111082.pdf]
Preview
Text
113111082.pdf - Accepted Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Tunagrahita merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut anak atau orang yang memiliki kemampuan intelektual di bawah rata-rata atau bisa juga disebut dengan retardasi mental. Anak tunagrahita ini fungsi intelektualnya, berdasarkan tes intelegensi baku yaitu IQ 70 ke bawah. Pendidikan Agama Islam pada anak tunagrahita ini bertujuan untuk mengembangkan potensi yang masih dimiliki secara optimal, agar mereka dapat hidup mandiri dan dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan di mana mereka berada.
Skripsi ini dimaksudkn untuk menjawab permasalahan tentang: 1) Bagaimana Pendidikan Agama Islam pada anak tunagrahita di SDLB Negeri Tambahrejo Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro? 2) Apa faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan Pendidikan Agama Islam pada anak tunagrahita?. Hal ini sangat penting karena melihat dari kondisi intelegensi anak tunagrahita yang memiliki kemampuan intelelektual di bawah rata-rata. Dan penyampaian pelajaran kepada anak tunagrahita pun berbeda dengan anak normal. Penyampaian pelajaran ini harus disesuaikan dengan kebutuhan anak tunagrahita agar anak tersebut dapat mudah menerima dan mengerti apa yang disampaikan oleh guru.
Metode yang peneliti gunakan dalam skripsi ini menggunakan metode Field Research, yaitu data yang diambil dari lapangan berupa observasi, wawancara dan dokumentasi.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam pelaksanaan Pendidikan Agama Islam di SDLB Negeri Tambahrejo dilaksanakan di dalam kelas. Dalam penyampaian materi guru menyesuaikan dan menyederhanakan materi sesuai dengan kebutuhan peserta didik, begitu pula dengan media, metode dan evaluasi pembelajaran benar-benar dipilih dan disesuaikan dengan keadaan peserta didik. Untuk materi PAI di SDLB Negeri Tambahrejo meliputi empat aspek, yaitu Al-Qur’an dan Hadis, Aqidah, Akhlak, dan Fiqih. Penyampaian materi Di SDLB Negeri Tambahrejo, pembelajaran Pendidikan Agama Islam dilaksanakan menurut klasifikasi anak tunagrahita. Anak tunagrahita ringan (B) dan anak tunagrahita sedang (C) ditempatkan di kelas yang berbeda. Dengan tujuan untuk mempermudah penyampaian materi dan agar anak lebih mudah menerima materi pelajaran. Pada dasarnya anak tunagrahita ringan (B) dan anak tunagrahita sedang (C) itu cara mereka berkomunikasi sangat berbeda.
Selain itu pada pelaksanaan Pendidikan Agama Islam, terdapat faktor pendukung seperti kegiatan pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SDLB Negeri Tambahrejo. Diantaranya adalah sarana prasarananya untuk menunjang kegiatan pembelajarannya cukup lengkap. Pihak sekolah juga memberikan kelengkapan peralatan belajar, sikap sabar dan ketelatenan guru dalam menyampaikan materi pelajaran, dan perhatian guru yang lebih fokus terhadap perkembangan anak. Materi yang diberikan juga diselaraskan dengan metode yang disesuaikan dengan kebutuhan anak. Serta factor penghambat yaitu: Salah satu hambatan dalam pembelajaran ini adalah kurangnya dukungan dan kesadaran dari orang tua murid bahwa pendidikan itu sangat penting, Selain itu, dalam proses belajar mengajar tingkat kecerdasan peserta didik yang berbeda-beda juga menjadi hambatan, karena guru harus menangani anak secara individu dan membutuhkan waktu yang lama.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing : Dr. Abdul Wahib, M. Ag.; Drs. Mustopa, M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Pendidikan agama Islam; Anak tunagrahita; Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB)
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 24 Feb 2016 09:02
Last Modified: 24 Feb 2016 09:02
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5029

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics