Analisis pemikiran Yusuf Al-Qardhawi tentang zakat hasil bumi yang disewakan
Munafiroh, Rita (2009) Analisis pemikiran Yusuf Al-Qardhawi tentang zakat hasil bumi yang disewakan. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
2102273_lengkap.pdf - Accepted Version
Download (412kB) | Preview
Abstract
Yusuf Al-Qardhawi merupakan seorang cendekiawan muslim dan seorang mujtahid yang tidak mengikat diri pada madzhab fiqh tertentu, menurut beliau pemecahan masalah fiqh yang terbaik adalah yang paling jelas nash landasannya, yang terbaik landasan pemikirannya, yang termudah pengamalannya dan yang terdekat relevansinya dengan kondisi zaman.
Dalam hal penetapan zakat hasil bumi, banyak yang berbeda pendapat dengan istimbath hukumnya masing-masing. Dalam hal ini menurut Yusuf Al-Qardhawi perbedaan pendapat tersebut terlalu mencolok. Sehingga Yusuf Al-Qardhawi menentukan istinbath hukum yang berbeda dalam menentukan zakat hasil bumi yang disewakan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapat Yusuf Al-Qardhawi tentang zakat hasil bumi yang disewakan. Serta metode istimbath Yusuf Al-Qardhawi dalam menetapkan zakat hasil bumi yang disewakan. Penelitian ini menggunakan metode riset kepustakaan (library research) yaitu serangkaian kegiatan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka, membaca dan mencatat serta mengoalah bahan penelitian.
Yusuf Al-Qardhawi berpandangan zakat dilihat dari segi kepemilikan terbagi menjadi zakat modal yaitu zakat yang menyangkut harta modal seperti ternak, uang, dan harta benda dagang dan zakat pendapatan (hasil) yaitu berupa hasil pertanian barang tambang, madu dan hasil perdagangan. Yang akan membedakan nishab, kadar serta haulnya. Dapat dikategorikan sebagai zakat hasil, karena berasal dari bumi sehingga zakatnya dikeluarkan pada saat panen. Jika sudah mencapai nishab tanpa menunggu haul, dengan ketetapan kadar zakat 5% atau 10% sesuai dengan perbandingan antara barang yang dihasilkan dengan usaha dan biaya yang dikeluarkan. Dalam hal ini Yusuf al-Qardhawi menggunakan qiyas Musawi karena illat dalam hasil bumi sama kuatnya dengan illat barang tambang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Drs. H. Noor Khoirin Yd., M. Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Zakat hasil bumi |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.5 Islamic ethics, practice > 297.54 Zakat (Wakaf, Hibah, Infak, Sedekah, dll.) |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) |
Depositing User: | Agus Sopan Hadi |
Date Deposited: | 02 Jun 2016 06:26 |
Last Modified: | 02 Jun 2016 06:26 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5162 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year