Studi analisis Hadis tentang larangan laki-laki memakai cincin emas
Magfiroh, Laelatul (2015) Studi analisis Hadis tentang larangan laki-laki memakai cincin emas. Undergraduate (S1) thesis, universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
104211029.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (6MB) | Preview
Abstract
Emas merupakan salah satu perhiasan yang paling diminati, terutama oleh kaum wanita dengan fungsi yang beraneka ragam. Selain digunakan sebagai mahar dalam acara pernikahan, emas juga bisa dijadikan asset untuk menyimpan harta agar tidak terjadi inflasi, sehingga nilai harta tidak akan berkurang dikarenakan harga emas yang cenderung stabil. Pada umumnya perhiasan emas yang berbentuk anting-anting, kalung, gelang, maupun cincin, sering dipakai oleh kaum wanita, karena hal tersebut bisa menjadikan penampilan lebih menarik ketika dipakai. Akan tetapi hal demikian tidak dianjurkan oleh laki-laki dengan alasan laki-laki tidak layak seperti kaum wanita dan bisa merugikan kesehatan bagi laki-laki ketika memakai emas.
Dalam hadis Nabi banyak sekali redaksi yang memberitakan tentang larangan memakai cincin emas bagi laki-laki. Seperti yang telah diketahui bersama bahwa para ulama’ memiliki perbedaan pendapat tentang cara memahami hadis Nabi. Ada yang memahami hadis Nabi secaratekstual, dan ada yang memahaminya secara kontekstual. Dalam skripsi ini akan membahas hadis yang berkaitan dengan larangan laki-laki memakai cincin emas dan kemudian memahami hadis tersebut dengan menggunakan pendekatan sosial, ekonomi dan kesehatan.
Adapun yang menjadi pokok masalah dalam penelitian ini adalah menemukan hadis-hadisyang berkaitan dengan larangan laki-laki memakai cincin emas yang ada dalam kitab-kitab hadis dan kemudian memahaminya dengan pendekatan sosial, ekonomi dan kesehatan.
Penelitian ini bersifat kualitatif berdasarkan kajian kepustakaan. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan tematik (maudhu’i), yaitu menelusuri hadis berdasarkan tema. Sedangkan metode yang digunakan untuk pengelolaan data, penulis menggunakan metode deskriptif, yaitu memaparkan seluruh hadis lengkap dengan sanad, matan, asbabul wurud hadis (jika ada), serta pendapat ulama’ mengenai kualitas hadis. Sementara untuk menganalisisnya penulis menggunakan metode multidisipliner.
Dari penelusuran yang telah penulis lakukan, ada 3 kategori larangan memakai cincin emas bagi laki-laki yang dikumpulkan, yaitu cincin emas, mengukir cincin dan batu (mata cincin).
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Dr. Zuhad, M. Ag.; Muhtarom, M. Ag. |
Uncontrolled Keywords: | Hadis hukum; Ilmu hadis dirayah |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.1 Sources of Islam > 297.12 Al-Quran and Hadith > 297.125 Hadits > 297.1251 Study of Text of Hadith |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76231 - Ilmu Al-Quran dan Tafsir |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 28 Mar 2016 06:41 |
Last Modified: | 27 Nov 2021 04:59 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5241 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year