Motivasi kerja berbasis sufistik pada karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang
Putra Hs., Rahardian Pratama (2015) Motivasi kerja berbasis sufistik pada karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
114411015.pdf - Accepted Version
Download (4MB) | Preview
Abstract
Konflik sebagai suatu kenyataan yang muncul karena adanya kehidupan bersama yang dibentuk manusia kiranya tak dapat diatasi secara tuntas selama kehidupan manusia itu sendiri masih terus berlangsung. Berita tentang demo ratusan buruh para karyawan PT. Nyonya Meneer pertengahan tahun 2015 ini sempat mencuri perhatian masyarakat. Para karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang yang sedang mengalami konflik pertengahan tahun ini mempunyai semangat bekerja di usia yang mendekati akhir dari usia produktif ini sampai saat ini. Berangkat dari peristiwa tersebut, penulis tertarik untuk mengangkat permasalahan tersebut dalam skripsi dengan judul “Motivasi Kerja Berbasis Sufistik Pada Karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang”
Adapun pokok masalah dalam penelitian ini mencakup apa motivasi kerja para karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang dan faktor yang mempengaruhi motivasi kerja para karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang. Untuk menjawab permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Artinya penelitian ini dirancang untuk mengumpulkan informasi tentang keadaan nyata sekarang dan bertujuan untuk menggambarkan secara terinci tentang seseorang secara lebih mendalam. Sedangkan metode pengumpulan datanya menggunakan observasi dan wawancara.
Dari hasil analisis diperoleh kesimpulan bahwa motivasi kerja para karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang adalah untuk harapan atau perkiraan individu akan adanya kemungkinan bahwa tindakan tertentu akan diikuti oleh hasil tertentu pula. Motivasi kerja para karyawan untuk kontribusi terhadap perusahaan agar masih bisa bangkit dilandasi motivasi beribadah kepada Allah dan motivasi kerja berbasis sufistik dengan unsur-unsur sufistik yang ada pada tiap subjek meliputi sifat Raja’, Qana’ah, Zuhud, Tawakkal, Sabar, dan Ikhlas.
Berdasarkan motivasi kerja karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang dapat digunakan sebagai alat utama dalam mengidentifikasi motivasi atau motivasi kerja individu dan faktor yang mempengaruhinya. Dari motivasinya dapat dinyatakan bahwa beberapa karyawan PT. Nyonya Meneer Semarang mempunyai sifat sufistik dalam tindakannya dan hal tersebut semata-mata hanya ditujukan untuk Allah serta ditujukan untuk mencapai tujuan seperti menginginkan bangkit kembalinya perusahaan dari keterpurukan. Sedangkan faktor yang mempengaruhi munculnya motivasi kerja tersebut berasal dari kondisi mental karyawan itu sendiri dengan keinginan beribadah kepada Allah dan landasan membantu keluarga dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Fitriyati, S. Psi., M. Psi. |
Uncontrolled Keywords: | Sufistik; Motivasi kerja; Karyawan |
Subjects: | 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 155 Differential and developmental psychology 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.4 Sufism 300 Social sciences > 330 Economics > 331 Labor economics |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 29 Mar 2016 07:56 |
Last Modified: | 26 Jun 2021 06:37 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5260 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year