Tindak kekejaman orang tua terhadap anak yang mengakibatkan mati (studi putusan Pengadilan Negeri Purwodai nomor: 33/PI.SUS./2013/PN.PWI)
Rahmantika, Fahmi Aulia (2015) Tindak kekejaman orang tua terhadap anak yang mengakibatkan mati (studi putusan Pengadilan Negeri Purwodai nomor: 33/PI.SUS./2013/PN.PWI). Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
102211013.pdf - Accepted Version
Download (4MB) | Preview
Abstract
Masalah kejahatan terhadap jiwa manusia semakin meningkat dan seakan tidak dapat terbendung. bagaimana jika korban dari kejahatan itu adalah seorang anak dan pelakunya adalah orangtua kandung dari anak itu sendiri. Sungguh memprihatinkan mengetahui bahwa orang tua tega melakukan kekerasan kepada anak kandungnya sendiri yang merupakan darah dagingnya. Seperti salah satu kasus yang terjadi pada tahun 2013 di daerah Grobogan yang dilakukan oleh seorang ibu yang membuang bayinya sendiri ke dalam sumur yang mengakibatkan bayi tersebut meninggal.
Tindak pidana adalah tindakan seseorang melanggar hukum yang didalam undang-undang telah dinyatakan sebagai suatu tindakan yang dapat dihukum. Untuk mencegah perbuatan tindak pidana pembunuhan khususnya terhadap anak dan melindungi hak-hak anak, maka pemerintah membuat Undang-undang tentang perlindungan anak yaitu Undang-undang No 23 Tahun 2002 dan sudah direvisi pada Tahun 2014 menjadi UURI No 35 Tahun 2014 tentang perlindungan anak.
Metode yang digunakan dalam penulisan sekripsi ini adalah menggunakan metode penelitian deskriptif analitis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research) yang datanya diperoleh dari dokumen Pengadilan Negeri Purwodadi Nomor : 33/Pid.Sus./2013/PN.Pwi. Dalam penelitian ini menitik beratkan kepada dokumen. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan cara studi kepustakaan dan studi dokumen, yang diolah dengan analisis deskriptif normatif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa proses penyelesaian perkara pertanggungjawaban pidana kekejaman terhadap anak mengakibatkan mati di PN Purwodadi, dengan perkara Nomor. 17133/Pid.Sus./2013/PN.Pwi. Hakim dalam menjatuhkan hukuman terhadap terdakwa 3 (Tiga) Tahun penjara terlalu ringan karena mengesampingkan hal-hal yang memberatkan terdakwa yaitu “pelaku kekejaman yang mengakibatkan mati terhadap anak adalah orang tua/ibu kandung korban”. Sedangkan tinjauan hukum Islam terhadap perkara Nomor. 17133/Pid.Sus./2013/PN.Pwi. bahwasannya dalam hukum Islam, ada dua pendapat dalam hal orang tua yang membunuh anaknya, menurut jumhur ulama’ maka orang tua tidak bisa dikenai hukum qisas. Akan tetapi dalam perkara seperti ini dalam hukum islam, sanksi dapat digantikan dengan hukuman ta’zir apabila pelaku tidak bisa dikenai qisas.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Drs. Rokhmadi, M. Ag.; Briliyan Erna Wati, SH., M. Hum. |
Uncontrolled Keywords: | Kekejaman orang tua; Kekerasan terhadap anak |
Subjects: | 300 Social sciences > 306 Culture and institutions 300 Social sciences > 340 Law > 345 Criminal law |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74231 - Hukum Pidana Islam |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 12 May 2016 08:08 |
Last Modified: | 12 May 2016 08:10 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/5525 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year