Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam ekstrakurikuler Pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03 tahun ajaran 2015/2016

Arifin, Muchammad Zainal (2016) Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam ekstrakurikuler Pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03 tahun ajaran 2015/2016. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 113111093.pdf]
Preview
Text
113111093.pdf - Accepted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kaitannya dengan judul di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimanakah Ekstrakurikuler Pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03 Semarang Tahun Ajaran 2015/2016 ?. 2. Bagaimanakah Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak dalam Ekstrakurikuler Pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03 Semarang Tahun Ajaran 2015/2016 ?
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan akhlak apa saja yang ada dalam pendidikan pada kegiatan ekstrakurikuler Pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian Kualitatif Deskriptif karena memandu peneliti untuk mengeksplorasi dan atau memotret situasi sosial yang akan diteliti secara menyeluruh luas dan mendalam. Metode ini digunakan untuk meneliti apakah ada nilai-nilai pendidikan akhlak dalam ekstrakurikuler Pramuka khususnya di SD Negeri Ngaliyan 03. Dari segi teknik pengumpulan data, penelitian ini termasuk Penelitian Lapangan (Field Research), di mana data yang diteliti diperoleh melalui penelitian di lokasi penelitian dan menggunakan metode Triangulasi Data (Observasi, wawancara dan Dokumentasi). Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Pramuka golongan Siaga maupun Penggalang di SD Negeri Ngaliyan 03.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan penulis, maka dapat di tarik kesimpulan bahwa: 1. Pelaksanaan pendidikan ekstrakurikuler Pramuka mengajarkan nilai-nilai pendidikan akhlak yang mulia, diantaranya nilai tentang Ketuhanan, kedisiplinan, kerja sama, tanggung jawab dan cinta terhadap lingkungan, 2. Pelaksanaan ekstrakurikuler pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03 berjalan sesuai dengan porsi pelaksanaan latihan kepramukaan yang sesuai dengan aturan yang berlaku yaitu diawali dengan upacara pembukaan latihan, pemberian materi dengan berdasarkan penyelesaian SKU (Syarat Kecakapan Umum), materi permainan yang mendidik dan pelaksanaan upacara penutupan, 3. Penanaman nilai-nilai pendidikan akhlak yang terdapat dalam ekstrakurikuler pramuka di SD Negeri Ngaliyan 03 adalah dalam pelaksanaan upacara terdapat nilai-nilai akhlak dan spiritual berupa pelaksanaan upacara yang di dalamnya terselip pembacaan doa untuk mengingatkan diri kepada sang penciptanya, 4. Nilai akhlak yang sudah tertanam dalam kegiatan latihan kepramukaan adalah patuh kepada ayahanda dan bunda, mencintai orang tua, menghormati guru, menyayangi teman-teman, senantiasa mengucapkan tolong ketika meminta bantuan, mengucapkan terimakasih setelah mendapat bantuan, mengucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, 5. Metode pelaksanaan kegiatan latihan pendidikan kepramukaan yang sudah berjalan yaitu dengan sistem berkelompok atau kerja sama, belajar sambil melakukan dan dengan sistem satuan terpisah antara anggota putera dan puteri.
Dari penelitian ini diharapkan akan menjadi bahan informasi dan masukan bagi peserta didik pada umumnya dan bagi mahasiswa pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Walisongo Semarang pada khususnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Additional Information: Pembimbing: Fihris, M. Ag.
Uncontrolled Keywords: Pendidikan akhlak; Pramuka
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
300 Social sciences > 360 Social services; association > 369 Miscellaneous kinds of associations
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur Rohmah
Date Deposited: 07 Nov 2016 04:48
Last Modified: 07 Nov 2016 04:48
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6044

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics