Tinjauan Hukum Islam terhadap Praktek Jual Beli Sletongan di Desa Dororejo Kecamatan Doro Kabupaten Pekalongan
Hakim, Luqman (2012) Tinjauan Hukum Islam terhadap Praktek Jual Beli Sletongan di Desa Dororejo Kecamatan Doro Kabupaten Pekalongan. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
082311016_Coverdll.pdf - Cover Image
Download (755kB) | Preview
082311016_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (98kB) | Preview
082311016_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (164kB) | Preview
082311016_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (100kB) | Preview
082311016_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (96kB) | Preview
082311016_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (17kB) | Preview
082311016_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (12kB) | Preview
Abstract
Jual beli sletongan yaitu suatu proses jual beli hasil tanaman seperti biji-bijian atau buah-buahan yang belum berbunga atau belum ada wujudnya yang mana akan diambil ketika sudah panen untuk beberapa banyak jumlah potongan (panenan) yang telah disepakati bersama diawal perjanjian. Praktek jual beli sletongan yang terjadi di Desa Dororejo Kec. Doro Kab. Pekalongan dilakukan ketika mengalami kebutuhan ekonomi mendesak yaitu dengan cara menjual hasil tanaman yang mereka miliki kepada orang lain pada saat sebelum musim panen tiba. Di satu sisi, jual beli tersebut merupakan sebuah cara yang terpaksa harus dilakukan dan merupakan suatu hal yang sudah menjadi kebiasaan dari masyarakat setempat dalam memenuhi kebutuhan ekonomi mereka. Di sisi lain, dalam hukum Islam melarang jual beli barang yang belum ada atau tidak ada wujudnya. Sehingga di sini perlu adanya kajian-kajian ilmiah dalam menentukan sebuah hukum Islam yang bijaksana bagi para pelaku.
Adapun tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui praktek jual beli sletongan di Desa Dororejo Kecamatan Doro Kabupaten Pekalongan, (2) untuk mengetahui ketentuan hukum Islam terhadap praktek jual beli sletongan di Desa Dororejo Kecamatan Doro Kabupaten Pekalongan.
Metodologi yang digunakan (1) menggunakan metode deskriptif normatif yaitu metode yang dipakai untuk membantu dalam menggambarkan keadaan yang mungkin terdapat dalam situasi tertentu, dengan menggunakan berbagai aturan-aturan atau norma-norma yang berlaku baik berupa perundang-undangan maupun berbagai aturan agama untuk membantu dalam mengetahui bagaimana mencapai tujuan yang dinginkan. (2) pedekatan yang digunakan adalah pendekatan kasus. Dalam hukum Islam, pendekatan kasus dilakukan dengan mempersamakan kasus hukum baru dengan kasus hukum lama yang terdapat ketentuan reasoning-nya dalam teks suci. Pendekatan kasus seperti ini dalam hukum Islam disebut dengan analogi atau qiyas. (3) Teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan Pelaksanaan jual beli sletongan di desa dororejo kec. Doro Kab. Pekalongan tidak sah, karena ada syarat dan rukun akad jual beli yang tidak terpenuhi yakni dari aspek obyek jual beli dalam hal ini wujud tanaman buah durian belum ada atau belum berbuah. Dari aspek pelaku (aqidain), jual beli sletongan dilakukan oleh orang yang sudah baligh dan berakal. Mereka melakukan praktek ini dalam keadaan sadar dan atas kemauannya sendiri. Dari aspek sighat akad (ijab-qabul), praktek sletongan dilakukan secara berhadapan langsung pada satu tempat dengan kata-kata yang jelas. Adapun hukum Praktek jual beli sletongan yang terjadi di Desa Dororejo Kec. Doro Kab. Pekalongan yaitu tidak diperbolehkan dalam Islam. Hukum praktek jual beli ini sama seperti hukum jual beli gharar yakni dilarang. Hal ini dikarenakan keduanya sama-sama terdapat unsur ketidakjelasan terutama dari aspek obyeknya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jual Beli Sletongan |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) |
Depositing User: | Muhammad Qomarudin |
Date Deposited: | 06 Dec 2013 04:08 |
Last Modified: | 06 Dec 2013 04:08 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/627 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year