Strategi pemasaran produk SiWadiah (Simpanan Wajib Berhadiah) di KJKS BMT Al-Hikmah Ungaran
Amalina, Rissa (2016) Strategi pemasaran produk SiWadiah (Simpanan Wajib Berhadiah) di KJKS BMT Al-Hikmah Ungaran. Diploma thesis, UIN Walisongo.
132503031.pdf - Accepted Version
Download (2MB) | Preview
Abstract
Pemasaran merupakan sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, dan mempromosikan barang atau produk. agar perusahaan dapat berhasil dalam memasarkan produknya maka diperlukan suatu strategi pemasaran yang terarah. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk meneliti mengenai strategi promosi yang diterapkan di BMT Al Hikmah Ungaran. Tujuan dari peneliti ini adalah untuk mengetahui strategi promosi apa yang digunakan untuk menarik minat nasabah.
Metode yang digunakan adalah Pendekatan kualitatif deskriptif. Latar penelitian ini memiliki karakteristik yaitu: kualitatif, instrument utamanya adalah badan atau lembaga sosial, dan sifatnya deskriptif (menguraikan hasil penelitian dengan apa adanya). Adapun sumber data penelitian yang digunakan adalah: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis domain (domain analisis), artinya hasil penelitian ini hanya ditargetkan untuk memperoleh gambaran seutuhnya dari obyek yang diteliti, tanpa harus diperincikan secara detailunsur-unsur yang ada dalam keutuhan obyek penelitian tersebut. BMT Al Hikmah Ungaran sebagai salah satu Lembaga Keuangan Syariah, agar dapat bersaing dan mampu mempromosikan produk BMT melakukan Strategi promotion mix yang terdiri dari 4 unsur bauran promosi yaitu: Advertising (iklan), Personal Selling, Publitas, dan Promosi Penjualan. Keempat unsur tersebut saling berkaitan dan merupakan strategi promosi yang sering digunakan untuk mempengaruhi permintaan.
Dalam penelitian ini disimpulkan bahwa BMT Al Hikmah Ungaran menggunakan strategi promosi yang cukup efektif dan efisien dalam menarik minat nasabah BMT Al Hikmah Ungaran dalam memasarkan sebuah produk. Strategi promosi yang digunakan, yaitu: dengan cara mendatangi calon anggota, dengan cara membuat acara bakti sosial dengan melibatkan masyarakat sehingga bisa menciptakan image yang baik di mata masyarakat, dengan cara personal selling, dengan cara memanfaatkan jaringan atau networknya, dengan cara menggunakan brosur, dan dengan cara memberikan promosi penjualan dengan membagikan kupon grandprise simpanan wajib berhadiah. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis dengan metode di atas, dapat diketahui bahwa strategi promotion mix yang meliputi advertising, personal selling, publitas, promosi penjualan yang diterapkan BMT Al Hikmah Ungaran dapat meningkatkan volume penjualan produknya sehingga BMT akan dapat mengetahui tingkat kepuasan konsumen.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : H. Johan Arifin, S. Ag., MM. |
Uncontrolled Keywords: | Wadiah; Simpanan wajib berhadiah; Koperasi Jasa Keuangan Syariah (KJKS) |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics 300 Social sciences > 330 Economics > 334 Cooperatives |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61406 - Perbankan Syariah (D3) |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 09 Jan 2017 02:41 |
Last Modified: | 09 Jan 2017 02:41 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/6322 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year