Pengaruh Tingkat Pendidikan Formal Orang Tua terhadap Prestasi Belajar Studi PAI di SMP Negeri 1 Ambarawa Kab. Semarang Tahun Ajaran 2011/2012

Wildayati, Isna Atik (2012) Pengaruh Tingkat Pendidikan Formal Orang Tua terhadap Prestasi Belajar Studi PAI di SMP Negeri 1 Ambarawa Kab. Semarang Tahun Ajaran 2011/2012. Undergraduate (S1) thesis, Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 083111072_Coverdll.pdf]
Preview
Text
083111072_Coverdll.pdf - Accepted Version

Download (575kB) | Preview
[thumbnail of 083111072_Bab1.pdf]
Preview
Text
083111072_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (42kB) | Preview
[thumbnail of 083111072_Bab2.pdf]
Preview
Text
083111072_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (153kB) | Preview
[thumbnail of 083111072_Bab3.pdf]
Preview
Text
083111072_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (55kB) | Preview
[thumbnail of 083111072_Bab4.pdf]
Preview
Text
083111072_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (141kB) | Preview
[thumbnail of 083111072_Bab5.pdf]
Preview
Text
083111072_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (17kB) | Preview
[thumbnail of 083111072_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
083111072_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (9kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas pengaruh tingkat pendidikan formal orang tua terhadap prestasi belajar studi PAI di SMP Negeri 1 Ambarawa Kab. Semarang Tahun Ajaran 2011/2012. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui tingkat pendidikan formal orang tua peserta didik di SMP Negeri 1 Ambarawa Kab. Semarang Tahun Ajaran 2011/2012. (2) Untuk mengetahui prestasi belajar studi PAI di SMP Negeri 1 Ambarawa Kab. Semarang Tahun Ajaran 2011/2012. (3) Untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan formal orang tua terhadap prestasi belajar studi PAI di SMP Negeri 1 Ambarawa Kab. Semarang Tahun Ajaran 2011/2012.
Penelitian ini menggunakan metode angket dan dokumentasi. Subyek penelitian sebanyak 40 peserta didik dari 186 peserta didik kelas IX di SMP N 1 Ambarawa atau 20% dari keseluruhan populasi. Adapun dalam pengambilan sampel menggunakan proportionate stratified random sampling.
Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik dengan menggunakan rumus analisis regresi satu prediktor. Pengujian hipotesis penelitian menunjukkan bahwa:
(1) Tingkat pendidikan ayah dan ibu tidak sama tingkatannya. Untuk tingkat pendidikan ayah yang lulus SD/MI ada 14 orang, lulus SMP/MTs ada 8 orang, lulus SMA/MA/sederajat ada 13 orang, dan lulus peguruan tinggi ada 5 orang. Sedangkan untuk tingkat pendidikan ibu yang lulus SD/MI ada 16 orang, lulus SMP/MTs ada 10 orang, lulus SMA/MA/sederajat ada 11 orang, dan lulus perguruan tinggi ada 3 orang.
(2) Prestasi studi PAI di SMP N 1 Ambarawa Kab. Semarang adalah sedang. Hal ini dibuktikan dari mean (rata-rata) nilai peserta didik yaitu 81,175 yang berada pada kategori sedang, karena berada pada nilai dengan rentang 80-84.
(3) Tingkat pendidikan orang tua tidak mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan dengan prestasi peserta didik pada bidang studi PAI di SMP N 1 Ambarawa tahun ajaran 2011/2012. Hal itu dibuktikan dari hasil analisis regresi satu prediktor, diperoleh Freg = 0,033. Kemudian dikonsultasikan dengan Ft pada taraf signifikansi 5% (Ft = 4,08) dan pada taraf signifikansi 1% (Ft =7,31), jadi Freg < Ft yang artinya tidak signifikan. Sedang besar pengaruhnya setelah melewati uji statistik dengan koefesien determinasi diketahui variabel X (tingkat pendidikan orang tua) berpengaruh 1,3% terhadap variabel Y (prestasi belajar peserta didik) sedangkan sisanya variabel Y dipengaruh oleh variabel-variabel lain.
Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai bahan informasi dan masukan bagi orang tua dan guru dalam membimbing anak dan peserta didiknya dalam belajar, khususnya bagi orang tua peserta didik dan guru di SMP N 1 Ambarawa.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Formal; Pola Asuh Orang Tua; Prestasi Belajar; Pendidikan Agama Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
300 Social sciences > 370 Education > 373 Secondary education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 09 Dec 2013 06:14
Last Modified: 03 Aug 2021 04:36
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/680

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics