Problematika kenakalan remaja dan upaya solusinya di Desa Tanjunganom Kecamatan Gabus Kabupaten Pati (analisis fungsi bimbingan agama Islam)
Wahida, Sofia (2017) Problematika kenakalan remaja dan upaya solusinya di Desa Tanjunganom Kecamatan Gabus Kabupaten Pati (analisis fungsi bimbingan agama Islam). Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
COVER.pdf - Accepted Version
Download (784kB) | Preview
BAB I.pdf - Accepted Version
Download (298kB) | Preview
BAB II.pdf - Accepted Version
Download (285kB) | Preview
BAB III.pdf - Accepted Version
Download (256kB) | Preview
BAB IV.pdf - Accepted Version
Download (130kB) | Preview
BAB V.pdf - Accepted Version
Download (20kB) | Preview
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography
Download (153kB) | Preview
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material
Download (2MB) | Preview
Abstract
Latar belakang penelitian ini berasal dari permasalahan yang terjadi pada remaja. Pada masa ini remaja sangat memerlukan bimbingan, terutama dari orang tua dan lingkungan sekitar. Kesalahan yang dilakukan remaja sering menimbulkan kekhawatiran serta perasaan yang tidak menyenangkan bagi lingkungan dan orang tuanya. Hal ini karena mereka semua memang sama-sama masih dalam masa mencari identitas. Kesalahan-kesalahan yang menimbulkan kekesalan lingkungan inilah yang sering disebut sebagai kenakalan remaja, yakni perbuatan-perbuatan yang dilakukan oleh remaja yang bersifat melawan hukum, anti sosial, anti susila dan menyalahi norma-norma agama.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana problematika kenakalan remaja dan upaya solusinya di desa Tanjunganom kecamatan Gabus kabupaten Pati serta analisis fungsi bimbingan agama Islam terhadap berbagai upaya solusi dalam mengatasi kenakalan remaja.
Untuk mencapai tujuan di atas, dalam penelitian ini, peneliti menggunakan kualitatif pendekatan deskriptif. Sumber data primer dalam penulisan ini adalah anak yang bermasalah, orang tua dan perangkat desa setempat sedangkan sumber data sekunder dalam penelitian ini adalah masyarakat setempat, tokoh masyarakat dan pihak kepolisian. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk menguji kebsahan data digunakan triangulangi. Adapun teknik analisa data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta verifikasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) bentuk-bentuk kenakalan remaja yang ada di desa Tanjunganom kecamatan Gabus kabupaten Pati terbagi menjadi dua jenis kenakalan. Pertama, kenakalan yang bersifat amoral dan antisosial serta tidak diatur dalam undang-undang sehingga tidak dapat atau sulit digolongkan sebagai pelanggaran hukum yaitu: berbohong, suka keluyuran, membolos sekolah, minum-minuman keras, dan pergaulan bebas. Kedua, kenakalan yang bersifat melanggar hukum dengan penyelesain sesuai dengan undang-undang dan hukum yang berlaku sama dengan perbuatan melanggar hukum bila dilakukan orang dewasa yaitu: pencurian dan balap liar. Adapun upaya solusi dalam mengatasi kenakalan remaja yaitu: (a) memberikan nasihat dan bimbingan (b) menerapkan pola komunikasi yang baik dan lancar antara orang tua dengan anak (c) memperkuat fondasi keagamaan (d) memberikan hukuman sebagai efek jera ketika mengulangi kenakalannya. (2) Analisis fungsi bimbingan dan agama Islam dalam mengatasi kenakalan remaja adalah dengan (a) Fungsi kuratif (penyembuhan) dapat terwujud dengan membantu memecahkan masalah yang dialami remaja bermasalah dengan bijaksana tanpa menyalahkan atau menyudutkannya, yakni dengan mendiskusikan kasus kenakalan dan menganalisis jenis kenakalannya, dalam hal ini orang tua bekerjasama dengan perangkat desa, tokoh agama dan juga pihak kepolisian dalam menyelesaikan kenakalan remaja. (b) Fungsi preservative diwujudkan dengan cara berorientasi pada pemahaman secara individu remaja mengenai keadaan dirinya, baik itu berupa kelebihan maupun kekurangan, situasi dan kondisi yang dialaminya saat ini. Hal ini dilakukan dengan merehabilitasi perilaku kenakalan, memberikan fasilitas untuk menunjang kreativitas remaja agar waktu luang mereka bermanfaat, memberikan kepercayaan penuh kepada mereka dengan tetap mengawasi, dan juga mengadakan bimbingan keagamaan secara kelompok untuk menguatkan mental mereka dan menekan kenakalan yang mereka lakukan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Dra. Maryatul Kibtyah, M. Pd.; Anila Umriana, M. Pd. |
Uncontrolled Keywords: | Kenakalan remaja; Bimbingan Islam |
Subjects: | 300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 28 Jul 2017 07:15 |
Last Modified: | 28 Jul 2017 07:15 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/7072 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year