Penerapan Nadzariyatul Wahdah dalam Buku Pelajaran Bahasa Arab 2008 karangan Dr. D. Hidayat untuk Kelas VII Madrasah Tsanawiyah (Studi Analisis dari segi Materi)
Abdurrohman, Abdurrohman (2012) Penerapan Nadzariyatul Wahdah dalam Buku Pelajaran Bahasa Arab 2008 karangan Dr. D. Hidayat untuk Kelas VII Madrasah Tsanawiyah (Studi Analisis dari segi Materi). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
053211365_Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (595kB) | Preview
053211365_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (84kB) | Preview
053211365_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (175kB) | Preview
053211365_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (152kB) | Preview
053211365_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (79kB) | Preview
053211365_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (40kB) | Preview
053211365_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (60kB) | Preview
Abstract
Masalah yang dikemukakan peneliti dalam penelitian ini yaitu;
1. Apakah buku Pelajaran Bahasa Arab 2008 karangan Dr. D. Hidayat untuk Kelas VII Madrasah Tsanawiyah sesuai dengan Nadzariyatul Wahdah dalam penyusunannya dari segi materi ?
2. Apa jenis penyampaian materi dalam buku Pelajaran Bahasa Arab 2008 karangan Dr. D. Hidayat untuk Kelas VII Madrasah Tsanawiyah dari jenis pembelajaran Bahasa Arab dengan Nadzariyatul Wahdah ?
3. Apakah buku Pelajaran Bahasa Arab 2008 karangan Dr. D. Hidayat untuk Kelas VII Madrasah Tsanawiyah sesuai dengan Kurikulum untuk kelas VII Madrasah Tsanawiyah di Indonesia ?
Fokus penelitian ini adalah isi dari buku Pelajaran Bahasa Arab 2008 karangan Dr. D. Hidayat untuk Kelas VII Madrasah Tsanawiyah dari segi materi penyusunannya mengikuti Nadzariyatul Wahdah, jenis penyampaianya dari Nazhariyatul Wahdah, kesesuaiannya dengan kurikulum Madrasah Tsanawiyah di Indonesia.
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif kepustakaan, adapun metode yang digunakan peneliti adalah studi kepustakaan dalam mengumpulkan data dan informasi dari berbagai sumber kepustakaan dengan metode dokumentasi. Sumber data terdiri dari sumber primer dan sekunder. Dalam menganalisis data menggunakan metode content analisis yaitu metode menganalisis data secara ilmiah tentang isi informasi dari data.
Hasil penelitian ini adalah;
1. Buku pelajaran bahasa arab karangan Dr. D. Hidayat sesuai dengan Nadzariyatul Wahdah dari materinya yang komprehensif yang terdiri dari ketrampilan-ketrampilan berbahasa dan unsur-unsur bahasa. Didalamnya terdapat materi yang meliputi bunyi, kosakata, susunan bahasa, serta tata bahasa, yang juga telah meliputi kognitif, afektif, serta psikomotorik.
2. Dalam penerapan Nadzariyatul Wahdah buku ini menggunakan pembelajaran yang berdasarkan pada teks qira’ah dan teks percakapan, kemudian setelahnya dijelaskan materi pembelajaran yang terdiri dari empat ketrampilan berbahasa dan tiga unsur bahasa. Menggunakan teks qira’ah pada pelajaran kedua bagian kedua dan pelajaran keempat wahdah pertama. Selain itu pelajarannya menggunakan teks percakapan.
3. Materi dalam buku ini sesuai dengan permenag RI no. 2 tahun 2008 baik itu dari standar kompetensi kelulusan ataupun standar isi untuk pembelajaran Bahasa Arab di Indonesia.
Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini kembali pada peneliti, pembaca baik dari siswa atau dari guru, dan juga orang yang suka Bahasa Arab. Dari penjelasan tersebut peneliti berharap semoga penelitian ini menjadi salah satu sumber informasi dan saran bagi mahasiswa dan peneliti serta orang yang membutuhkannya di fakultas tarbiyah IAIN Walisongo Semarang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nadzariyatul Wahdah; Pelajaran Bahasa Arab |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education 400 Language > 490 Other languages > 492 Afro-Asiatic languages Semitic > 492.7 Arabic |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 88204 - Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 09 Dec 2013 06:44 |
Last Modified: | 24 Mar 2014 08:13 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/712 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year