Efektivitas penggunaan peta konsep dengan media gambar terhadap hasil belajar ranah kognitif pada mata pelajaran SKI materi pokok perkembangan kebudayaan Islam pada masa Dinasti Umayyah peserta didik kelas VII di MTs Nurul Ulum Mranggen Demak tahun pelajaran 2016/2017
Ma'arif, Syamsul (2017) Efektivitas penggunaan peta konsep dengan media gambar terhadap hasil belajar ranah kognitif pada mata pelajaran SKI materi pokok perkembangan kebudayaan Islam pada masa Dinasti Umayyah peserta didik kelas VII di MTs Nurul Ulum Mranggen Demak tahun pelajaran 2016/2017. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
133111048.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan hasil belajar ranah kognitif peserta didik kelas VII di MTs Nurul Ulum Mranggen Demak dalam materi pokok perkembangan kebudayaan Islam pada masa dinasti Umayyah masih rendah dan belum mencapai KKM yang telah ditentukan. Hal ini disebabkan karena metode dan media pembelajaran yang digunakan dalam proses belajar mengajar masih menggunakan metode konvensional (ceramah dan tanya jawab) tidak menggunakan media, hal ini mengakibatkan para peserta didik mudah bosan karena pembelajaran seperti itu terus menerus dan tidak menggunakan media lain.
Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: efektifkah penggunaan peta konsep dengan media gambar terhadap hasil belajar ranah kognitif pada mata pelajaran SKI materi pokok perkembangan kebudayaan Islam pada dinasti Umayyah peserta didik kelas VII di MTs Nurul Ulum Mranggen Demak. Efektifitas pada penelitian ini ditunjukkan dengan adanya perbedaan rata-rata hasil belajar peserta didik kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Permasalahan tersebut dibahas melalui penelitian eksperimen, dengan desain post-test only control design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII yang terbagi menjadi tiga kelas dengan jumlah 60 peserta didik. Dan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan cluster random sampling, yaitu memilih dua kelas dari tiga kelas yang menjadi populasi. Kelas VII A sebagai kelas eksperimen dan kelas B sebagai kelas kontrol, sedangkan yang kelas VII C sebagai kelas uji coba. Sebelum diberi perlakuan terlebih dahulu dilakukan uji keseimbangan yaitu dengan uji normalitas, homogenitas, dan uji kesamaan dua rata-rata dengan menggunakan nilai ulangan nilai ujian akhir semester gasal. Setelah itu kedua kelas diberikan perlakuan yang berbeda, kelas eksperimen menggunakan peta konsep dengan media gambar dan kelas kontrol menggunakan metode konvensional.
Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi dan tes. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis statistik uji perbedaan rata-rata yaitu kelas analisis uji-t tes. Pengujian hipotesis menunjukkan bahwa hasil tes yang dilakukan diperoleh rata-rata hasil belajar (post-test) kelompok yang menggunakan peta konsep dengan media gambar adalah 75,00, sedangkan rata-rata hasil belajar yang menggunakan media konvensional adalah 67,60. Berdasarkan hasil uji t test diperoleh bahwa = 2,929, dengan = 1,686 dengan tarafnya sebesar 5% jika maka Ha diterima artinya ada perbedaan yang signifikan antara hasil belajar peserta didik pada materi pokok perkembangan kebudayaan Islam pada dinasti Umayyah antara penggunaan peta konsep dengan media gambar dengan metode konvensional serta tidak menggunakan media. Dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan peta konsep dengan media gambar efektif meningkatkan hasil belajar ranah kognitif mata pelajaran SKI peserta didik kelas VII materi pokok perkembangan kebudayaan Islam pada dinasti Umayyah di MTs Nurul Ulum Mranggen Demak. Dengan penelitian ini diharapkan akan menjadi bahan informasi ataupun masukan bagi pendidik maupun calon pendidik bahwa penggunaan peta konsep dengan media gambar efektif terhadap hasil belajar peserta didik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peta konsep; Media pembelajaran; Hasil belajar kognitif; Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Mohamad Akyas |
Date Deposited: | 16 Apr 2018 05:30 |
Last Modified: | 16 Apr 2018 05:30 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/7598 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year