Metode dakwah Qur’ani KH. Ahmad Hadlor Ihsan dalam membina kemaslahatan umat di Kelurahan Mangkang Kulon Kecamatan Tugu Kota Semarang

Khaerunnisa, Khaerunnisa (2017) Metode dakwah Qur’ani KH. Ahmad Hadlor Ihsan dalam membina kemaslahatan umat di Kelurahan Mangkang Kulon Kecamatan Tugu Kota Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
FULL SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Metode dakwah qur’ani adalah cara yang digunakan oleh da’i untuk mengajak kepada kebaikan, yaitu ajakan kepada agama Islam untuk membangun masyarakat yang qur’ani sehingga tercipta kondisi kehidupan mad’u yang selamat dan sejahtera (bahagia) baik di dunia maupun di akhirat kelak. KH. Ahmad Hadlor Ihsan dalam berdakwah, beliau sampaikan dengan simple, sederhana dan membumi atau dekat dengan realitas kehidupan sehari-hari umat, dengan menggunakan panduan kitab-kitab salaf, seperti Kitab Ihya ‘Ulumuddin, Kitab Al-Ibris, Kitab Arba’in Nawawi dan Kitab Tafsir karangan Ibnu Katsir, sehingga materi dakwah yang beliau sampaikan dapat diserap dan dipahami oleh jamaah atau mad’u.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dan dalam hal analisis data, peneliti menggunakan metode analisis data kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan metode dakwah qur’ani KH. Ahmad Hadlor Ihsan dalam membina kemaslahatan umat di Kelurahan Mangkang Kulon Kecamatan Tugu Kota Semarang. Dalam pengumpulan data di lapangan, penulis menggunakan metode observasi, dokumentasi dan wawancara dengan pihak-pihak yang terkait dengan tema penelitian, khususnya KH. Ahmad Hadlor Ihsan dan tokoh masyarakat di Kelurahan Mangkang Kulon Kecamatan Tugu Kota Semarang.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, pertama, metode dakwah qur’ani KH. Ahmad Hadlor Ihsan, yaitu beliau menggunakan metode Hikmah, Mau’idzah Hasanah dan Mujaddalah. Metode bil Hikmah digunakan saat sedang memberikan pemahaman agama kepada para jamaahnya dengan cara yang bijaksana. Metode Mau’idzah Hasanah digunakan saat sedang memberikan nasihat-nasihat kepada para jamaah dan menceritakan kisah-kisah tentang para Nabi, para sahabat Nabi, salafusshalih dan para ulama yang shalih. Metode Mujaddalah digunakan saat sedang menjawab pertanyaan dari jamaah yang masih kurang memahami materi dakwah yang sedang dibahas. Kedua, kemaslahatan umat adalah segala sesuatu yang mempunyai manfaat, yang ditujukan kepada manusia, baik berupa kebajikan atau kejahatan karena manusia dipandang sebagai subjek yang bisa menentukan standar nilai perbuatan mereka (baik atau buruk). Implementasi metode dakwah qur’ani KH. Ahmad Hadlor Ihsan dalam membina kemaslahatan umat, yakni dengan menggunakan metode ceramah, metode bimbingan (nasihat), metode tanya jawab, metode propaganda, metode keteladanan dan simulasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Metode dakwah; Kemaslahatan umat
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)
Depositing User: Fitria Nuraini
Date Deposited: 05 Nov 2018 01:04
Last Modified: 05 Jun 2021 04:06
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8510

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics