Pengaruh intensitas mengikuti bimbingan dan konseling Islam terhadap kecerdasan emosional siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Nudia Semarang
Fiana, Anis Lud (2018) Pengaruh intensitas mengikuti bimbingan dan konseling Islam terhadap kecerdasan emosional siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Nudia Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
10. SKRIPSI LENGKAP.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB) | Preview
Abstract
Manusia dianugerahi banyak kecerdasan (multiple intellegent), dimana potensi kecerdasan seseorang berbeda. Semua kecerdasan dapat dieksplorasi, ditumbuhkan dan dikembangan secara optimal. Salah satunya yaitu kecerdasan emosional yang merupakan kemampuan untuk mengenali perasaan kita sendiri dan orang lain, kemampuan memotivasi diri sendiri dan kemampuan mengelola emosi dengan baik pada diri sendiri dan hubungannya dengan orang lain. Salah satu cara meningkatkan kecerdasan emosional ialah dengan menerapkan layanan bimbingan dan konseling Islam di sekolah. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui “Pengaruh Intensitas Mengikuti Bimbingan dan Konseling Islam terhadap Kecerdasan Emosional Siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Nudia Semarang.” Adapun pengambilan sampel ini dilakukan secara random sampling dengan melibatkan 57 sampel dari 223 populasi yang terdiri dari kelas VII sebanyak 17 siswa, kelas VIII sebanyak 20 siswa dan kelas IX sebanyak 20 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner skala intensitas bimbingan dan konseling Islam dengan indikator motivasi, durasi kegiatan, frekuensi kegiatan, presentasi, dan minat. Selain itu, skala kecerdasan emosional dengan indikator kesadaran diri, manajemen suasana hati, memotivasi diri, empati dan mengelolah hubungan. Penelitian ini menggunakan teknik analisis uji regresi sederhana. Hasil penelitian intensitas mengikuti bimbingan dan konseling Islam terhadap kecerdaran emosional dapat dilihat dari nilai F_hitung lebih besar dari F_(tabel ) dengan taraf signifikan 5% yaitu 9,89 > 4,02, hal tersebut menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan. Sementara besarnya pengaruh dapat dilihat dari R Square (R^2) yaitu 0,152 atau 15,2 %. Adapun sisanya sebesar 84,8 % dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian diantaranya ialah keluarga, lingkungan, ekonomi, dan teman sebaya. Berdasarkan data tersebut, penelitian ini menunjukkan bahwa hipotesis penelitian yang berbunyi “pengaruh intensitas mengikuti bimbingan dan konseling Islam terhadap kecerdasan emosional siswa Sekolah Menengah Pertama Islam Nudia Semarang” diterima.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bimbingan dan konseling Islam; Kecerdasan emosional |
Subjects: | 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 153 Conscious mental processes and intelligence 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.74 Dakwah |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) |
Depositing User: | Fitria Nuraini |
Date Deposited: | 13 Dec 2018 00:42 |
Last Modified: | 29 May 2021 02:26 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8731 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year