Pengaruh pengetahuan ajaran bisnis Nabi Muhammad SAW terhadap perilaku menjadi wirausahawan : studi kasus alumni mahasiswa FEBI UIN Walisongo

Khusna, Itsna Elvi (2018) Pengaruh pengetahuan ajaran bisnis Nabi Muhammad SAW terhadap perilaku menjadi wirausahawan : studi kasus alumni mahasiswa FEBI UIN Walisongo. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_132411061_Itsna Elvi Khusna_lengkap]
Preview
Text (Skripsi_132411061_Itsna Elvi Khusna_lengkap)
09. SKRIPSI FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan tracer study yang dilakukan oleh Johan Arifin Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam hasil survey menunjukkan bahwa tingkat mahasiswa melakukan wirausaha sangat rendah. Salah satu upaya yang dilakukan Program Studi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang untuk mencetak wirausahawan tersebut, yaitu dengan memberikan mata kuliah yang berbasis kewirausahaan berdasarkan konsep bisnis Nabi Muhammad saw sebagai seorang teladan dalam berbisnis yang sukses sehingga tumbuh jiwa dan semangat kewirausahaan mahasiswa program studi Ekonomi Islam. Tujuan dalam penulisan skripsi ini adalah untuk menguji dan mengetahui adanya pengaruh pengetahuan ajaran bisnis Nabi Muhammad saw terhadap perilaku wirausaha pada Alumni Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam di Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah pengetahuan ajaran bisnis Nabi Muhammad saw berpengaruh terhadap perilaku wirausaha pada Alumni mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam di Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebesar 98 orang. Data dikumpulkan melalui metode angket atau kuesioner dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian di analisis menggunakan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan: pengetahuan ajaran bisnis Nabi Muhammad saw berpengaruh terhadap perilaku wirausaha pada Alumni mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam di Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang, Hal ini ditunjukkan dengan hasil dari hasil dari uji ANOVA atau F test. F test yang menunjukkan nilai 55.370 dengan tingkat probabilitas 0,000 lebih besar dari signifikansi 5%, Hasil tersebut menunjukkan bahwa f hitung > f tabel (signifikansi). Dengan melihat asumsi di atas, maka probabilitas lebih kecil daripada 0,05 dan F hitung lebih besar daripada F tabel artinya H0 ditolak dan Ha diterima. Dari hasil penelitian diketahui bahwa variabel independen mampu menjelaskan variabel dependen sebesar 36,6%, sedang yang 63,4% sisanya dijelaskan variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model ini (tidak diteliti).

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan bisnis; Wirausahawan; Mahasiswa; Bisnis Islam
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam > 297.27 Islam and social sciences > 297.273 Islam and economics
300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1)
Depositing User: Fitria Nuraini
Date Deposited: 28 Dec 2018 07:00
Last Modified: 21 Jul 2021 06:49
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/8897

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics