Strategi penanganan pembiayaan bermasalah di BPRS Asad Alif Cabang dr Cipto Semarang
Laela, Khusniyatul (2018) Strategi penanganan pembiayaan bermasalah di BPRS Asad Alif Cabang dr Cipto Semarang. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
TA LENGKAP.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (3MB) | Preview
Abstract
BPRS Asad Alif merupakan lembaga keuangan yang berada di wilayah Sukorejo Kendal dan membuka Cabang Dr Cipto Semarang. Setiap Lembaga Keuangan Syariah selalu mempunyai risiko kredit macet, yaitu risiko tidak kembalinya pokok pembiayaan dan bagi hasil yang telah disepakati di awal atau biasa disebut dengan pembiayaan bermasalah. Penelitian ini bermaksud untuk menelaah lebih dalam strategi penanganan pembiayaan bermasalah yang dilakukan oleh BPRS Asad Alif Cabang Dr. Cipto Semarang.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang diperoleh dari sumber data primer dan data sekunder. Data-data dikumpulkan dengan menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisanya menggunakan metode kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk memberikan deskripsi mengenai subjek penelitian berdasarkan data dan variabel yang diperoleh dari subjek yang diteliti.
Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa strategi penanganan pembiayaan bermasalah yang dilakukan oleh BPRS Asad Alif cabang Dr Cipto Semarang adalah sebagai berikut; 1) dilakukan melalui telepon,2) pemberian surat peringatan penagihan,3) penagihan langsung dengan mendatangi rumah nasabah, 4) penagihan oleh pihak managemen BPRS dengan cara meminta nasabah yang belum mampu membayar tunggakanya untuk datang ke kantor untuk melakukan perundingan dengan nasabah melalui cara rescheduling (penjadwalan ulang), reconditioning (persyaratan ulang) dan rectructuring (penataan ulang), kemudian 5) apabila masih diabaikan dilakukan penyitaan jaminan dan prosedur yang 6) adalah eksekusi jaminan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembiayaan bermasalah; Bank Perkreditan Rakyat Syariah (BPRS) |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics > 332.7 Kredit, pembiayaan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61406 - Perbankan Syariah (D3) |
Depositing User: | Mohamad Akyas |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 06:28 |
Last Modified: | 05 Jun 2021 06:37 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/9051 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year