Efektivitas metode salaf pondok pesantren (metode sorogan dan metode bandongan) terhadap hasil belajar dalam materi sistem periodik unsur kelas X MA NU 03 Sunan Katong Kaliwungu 2018/2019

Fatih, Muhammad In Amul (2019) Efektivitas metode salaf pondok pesantren (metode sorogan dan metode bandongan) terhadap hasil belajar dalam materi sistem periodik unsur kelas X MA NU 03 Sunan Katong Kaliwungu 2018/2019. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of skripsi full.pdf]
Preview
Text
skripsi full.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (10MB) | Preview

Abstract

Penelitian efektifitas metode pondok pesantren (klasik) sorogan dan bandongan terhadap hasil belajar peserta didik ini didasarkan pada hasil belajar dari peserta didik di MA NU 03 Sunan Katong yang cukup rendah dan memiliki rata-rata ketuntasan 30% dengan nilai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) 75. Metode pembelajaran salaf pondok pesantren (klasik) sorogan dan bandongan lebih familiar dengan peserta didik dikarenakan mayoritas peserta didik merupakan santri di pesantren Kaliwungu. Oleh karena itu, penggunaan metode pembelajaran pondok pesantren (klasik) sorogan dan bandongan merupakan suatu solusi baru untuk lebih meningkatkan hasil belajar peserta didik dengan latar belakang sebagai santri. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan penelitian eksperimen dengan metode Post Test Only Control Design. Design penelitia ini bertujuan untuk memperoleh perbedaan hasil belajar peserta didik antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Sampel sejumlah 35 peserta didik kelas eksperimen dan 36 peserta didik kelas kontrol dengan teknik pengumpulan data menggunakan post-test yang kemudian dikonfirmasi dengan wawancara. Hipotesis dalam penelitian ini diuji menggunakan uji t. Berdasarkan hasil uji t didapatkan thitung sebesar 1,949 sedangkan ttabel = 1,667, dimana thitung > ttabel, sehingga dapat dikatakan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima artinya bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode Salaf Pondok Pesantren (klasik) efektif terhadap pembelajaran kimia khususnya materi Sistem Periodik Unsur.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Metode pembelajaran; Pesantren; Sorogan; Bandongan; Hasil belajar; Pembelajaran kimia
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 84204 - Pendidikan Kimia
Depositing User: Ricky Dwi Kurnianto
Date Deposited: 01 Aug 2019 08:19
Last Modified: 02 Aug 2019 02:22
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/9908

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics