Pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis MLR (multiple level representation) pada materi struktur atom untuk peserta didik kelas X MA NU 03 Sunan Katong Kaliwungu
Rofiqoh, Nur (2019) Pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis MLR (multiple level representation) pada materi struktur atom untuk peserta didik kelas X MA NU 03 Sunan Katong Kaliwungu. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.
SKRIPSI FULL.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (9MB) | Preview
Abstract
Penelitian dan pengembangan ini dilatarbelakangi dengan rendahnya pemahaman konsep peserta didik pada materi kimia yang sebagian besar bersifat abstrak yang sulit dieksperimenkan dan sulit diajarkan oleh guru serta kurangnya media pembelajaran yang digunakan. Peneliti mewujudkan media pembelajaran tersebut menggunakan aplikasi Adobe Flash. Tujuan pada penelitian ini untuk menghasilkan media pembelajaran interaktif pada struktur atom berbasis multiple level representation (MLR). Penelitian ini menggunakan metode pengembangan Research and Development (R n D), yaitu model ADDIE yang meliputi tahap Analyze, Design, Develop, Implement, dan Evaluate. Model ADDIE dipilih karena lebih sistematis. Karakteristik produk yaitu halaman utama, petunjuk, kompetensi dasar, tujuan pembelajaran, materi, simulasi dan evaluasi. Hasil uji kualitas media pembelajaran yang diperoleh dari penilaian validator ahli materi dengan kategori Baik (B) pada persentase 77,5% dan validator ahli media dengan kategori Sangat Baik (SB) pada persentase 88,5% serta penilaian guru kimia dengan kategori Sangat Baik (SB) pada persentase 90%. Sedangkan hasil tanggapan peserta didik terhadap kualitas media pembelajaran dengan kategori Baik (B) pada persentase 71,28%. Hasil pretest post test menunjukkan peningkatan hasil belajar dengan nilai N-gain sebesar 0,62 dengan kategori sedang. Dari hasil validasi dan tanggapan peserta didik terhadap media pembelajaran ini, diperoleh kesimpulan bahwa media pembelajaran layak digunakan dan diuji lebih lanjut pada kelas besar untuk mengetahui keefektifannya, baik terhadap hasil belajar maupun penguasan konsep.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Media pembelajaran; Multiple level representation; Struktur atom; Pembelajaran interaktif |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > 84204 - Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Ricky Dwi Kurnianto |
Date Deposited: | 01 Aug 2019 08:20 |
Last Modified: | 01 Aug 2019 08:20 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/9909 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year