Pengaruh persepsi biaya pendidikan dan citra merek (brand image) UIN Walisongo Semarang terhadap minat siswa-siswi Madrasah Aliyah se-Kecamatan Dukuh Seti Pati di UIN Walisongo Semarang
Ribhana, Moh. Nadhdhif (2017) Pengaruh persepsi biaya pendidikan dan citra merek (brand image) UIN Walisongo Semarang terhadap minat siswa-siswi Madrasah Aliyah se-Kecamatan Dukuh Seti Pati di UIN Walisongo Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
COVER.pdf - Accepted Version
Download (865kB) | Preview
BAB I.pdf - Accepted Version
Download (242kB) | Preview
BAB II.pdf - Accepted Version
Download (576kB) | Preview
BAB III.pdf - Accepted Version
Download (464kB) | Preview
BAB IV.pdf - Accepted Version
Download (370kB) | Preview
BAB V.pdf - Accepted Version
Download (105kB) | Preview
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Bibliography
Download (219kB) | Preview
LAMPIRAN.pdf - Supplemental Material
Download (1MB) | Preview
Abstract
Perkembangan zaman dewasa ini perguruan tinggi menjadi hal yang penting dalam dunia pendidikan, biaya pendidikan dan citra merek (brand image) menjadi faktor siswa-siswi untuk memilih melanjutkan ke perguruan tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Persepsi Biaya Pendidikan terhadap minat siswa-siswi, pengaruh Citra Merek (Brand Image) UIN Walisongo Semarang terhadap minat siswa-siswi, dan pengaruh Persepsi Biaya Pendidikan dan Citra Merek (Brand Image) UIN Walisongo terhadap Minat Siswa-siswi Madrasah Aliyah Se-Kecamatan Dkuhseti Pati di UI Walisongo Semarang.
Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian survey dengan teknik pendekatan kuantitatif yang dilaksanakan di Madrasah Aliyah Se-Kecamatan Dukuhseti Pati. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII MA Se-Kecamatan Dukuhseti Tahun Pelajaran 2016/2017, sebanyak 225 siswa, yang diambil sebagai sampel penelitian dengan teknik Stratified Sample , metode pengumpulan data menggunakan angket. Uji kehandalan instrumen melalui uji validitas, reliabilitas dan uji asumsi klasik. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda, koefisien determinasi R, Uji Simultan (Uji F) dan Uji Parsial (Uji t).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Persepsi Biaya Pendidikan dengan nilai signifikansi sebesar 0,949 tidak berpengaruh terhadap Minat Siswa-siswi Madrasah Aliyah Se-Kecamatan Dukuhseti Pati di UIN Walisongo Semarang, sedangkan untuk Citra Merek (Brand Image) UIN W alisongo Semarang dengan nilai signifikansi sebesar 2,276 berpengaruh terhadap Minat Siswa-siswi Madrasah Aliyah Se-Kecamatan Dukuhseti Pati di UIN Walisongo Semarang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Dr. H. Muhlis, M. Si.; Heny Yuningrum, SE., M. Si. |
Uncontrolled Keywords: | Biaya pendidikan; Minat sekolah; Citra merek; Barang image; Pendidikan tinggi Islam |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 378 Higher education |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (Ekonomi Islam) (S1) |
Depositing User: | Nur Rohmah |
Date Deposited: | 10 Oct 2017 04:01 |
Last Modified: | 16 Jul 2021 07:31 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/7349 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year