Implementasi layanan inovasi SAMSAT keliling dalam upaya meningkatkan pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor periode 2015-2018 : studi kasus pada kantor bersama SAMSAT Kabupaten Pemalang
Nurcahyamita, Swisti Intan (2019) Implementasi layanan inovasi SAMSAT keliling dalam upaya meningkatkan pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor periode 2015-2018 : studi kasus pada kantor bersama SAMSAT Kabupaten Pemalang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
SKRIPSI LENGKAP.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini berjudul “ Implementasi Layanan Inovasi Samsat Keliling Dalam Upaya Meningkatkan Pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor” (Studi Kasus Pada Kantor SAMSAT Kabupaten Pemalang)” penelitian ini membahas mengenai penerapan pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor melalui salah satu program unggulan SAMSAT kabupaten Pemalang yaitu layanan SAMSAT Keliling. SAMSAT Keliling layanan pembayaran pajak kendaraan bermotor yang beroperasi di temapat-tempat umum, dimana mayrakat yang berdomisili jauh dari kantor SAMSAT lebih dekat dalam membayar pajak sehingga wajib pajak akan patuh dalam membayar pajak dan penerimaan pajak semakin meningkat, akan tetapi dengan adanya program inovasi SAMSAT Keliling tersebut penerimaan pajak di Kabupaten Pemalang tidak stabil. Maka dengan adanya penerimaan tersebut peneliti ingin mengatahui penerapan layanan SAMSAT Keliling, penerapan layananan SAMSAT Keliling ditinjau berdasarkan perspektif Islam serta laju pertumbuhan penerimaan kas layanan inovasi SAMSAT Keliling yang ada di Kabupaten Pemalang.
Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dimana tujuannya untuk mengetahui dan menggambarkan kenyataan dari kejadian yang diteliti. Analisis data bertjuan untuk memenyederhanakan hasil olahan data, sehingga mudah dibaca dan dinterprestasikan. Data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data menggunakan tiga tahap : reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan layanan inovasi SAMSAT Keliling telah sesuai dengan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara No. 63/KEP/M-PAN/7/2003 tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan Pelayanan Publik serta pelayanannya cukup berkualitas, tetapi masih ada kendala kendala seperti masih ada kendala-kendala yang harus diperbaiki pada Layanan Samsat Keliling seperti kurang memadi sarana dan prasarana,kurangnya sosialisasi pelayanan, dan kesadaran Wajib Pajak. penerapan petugas dalam melakukan pelayanan di SAMSAT Keliling sudah sesuai dengan Syariat Islam dengan menerapkan empat sifat yang ada pada Nabi Muhammad SAW. Penelitian ini juga menunjukan Laju pertumbuhan PKB kepada penerimaan kas melalui layanan SAMSAT Keliling pada tahun 2015 ingga 2018 rata-ratanya sebesar115,70 pertahun.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Inovasi layanan; SAMSAT; Pajak kendaraan bermotor |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 336 Public finance 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 651 Office services |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 62202 - Akuntansi Syariah |
Depositing User: | Ricky Dwi Kurnianto |
Date Deposited: | 18 Nov 2019 02:49 |
Last Modified: | 03 Jun 2021 08:54 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10210 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year