Manajemen peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang

Anam, Imam Mughnil (2019) Manajemen peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang. Undergraduate (S1) thesis, UIN Walisongo.

[thumbnail of 133311019_Skripsi]
Preview
Text (133311019_Skripsi)
1 halaman depan skripsi-digabungkan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Manajemen Peningkatan mutu peneliaan Kompetensi Pedagogik Guru di MTs Al-Wathoniyah Bugen Semarang. Skripsi ini bertujuan untuk menjawab permasalahan tentang (1) Bagaimana perencanaan untuk meningkatkan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang. (2) Bagaimana pelaksanaan peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Semarang. (3) Bagaimana evaluasi pelaksanaan peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi data yang telah diperoleh kemudian dianalisis secara deskriptif dengan cara reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) dalam perencanaan peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang menyesuaikan dan kebutuhan guru yang berdasarkan pada visi, misi dan tujuan sekolah. (2) dalam pelaksanaan peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang terdiri dari unsur kegiatan keikutsertaan dalam forum ilmiah, pelatihan RPP dan penyediaan fasilitas penunjang pembelajaran yang bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan kompetensi pedagogik guru. (3) evaluasi peningkatan kompetensi pedagogik guru di MTs Al-Wathoniyah Semarang dilaksanakan melalui kegiatan evaluasi program dan evaluasi kinerja guru.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kompetensi guru; Pedagogik
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1)
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.2 Administrasi sekolah, administrasi pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Maulana Handy
Date Deposited: 31 Dec 2019 01:01
Last Modified: 31 Dec 2019 01:01
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/10424

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics