Kepemimpinan kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami di SMP Darul Ma’arif Banyuputih Batang

Tsuroya, Lenas (2020) Kepemimpinan kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami di SMP Darul Ma’arif Banyuputih Batang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1503036073_LENAS TSUROYA_LENGKAP TUGAS AKHIR - Lenas Tsuroya.pdf]
Preview
Text
1503036073_LENAS TSUROYA_LENGKAP TUGAS AKHIR - Lenas Tsuroya.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang kepemimpinan kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami. Secara teoritis penelitian ini bertujuan untuk memberikan kontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan kepemimpinan pendidikan terkait dengan pengembangan budaya sekolah, dan secara praktis penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: upaya-upaya kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami di SMP Darul Ma’arif Banyuputih. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi, dilakukan dengan teknik analisis deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) visi misi kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami adalah: visi, membentuk akhlak dan moral kehidupan sesuai dengan nilai-nilai keislaman. Sedangkan misi kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami menyelenggarakan kegiatan yang bernuansa keislaman dengan mengedepankan kualitas pembelajaran melalui pengintegrasian kurikulum serta mengedepankan kedisiplinan dan sopan santun Hal itu merujuk dari visi sekolah SMP Darul Ma’arif Banyuputih yaitu: “Terwujudnya Generasi Ahlussunah Wal jama’ah yang bertaqwa, berilmu dan berakhlakul karimah serta diterima di abad modern. (2) gaya kepemimpinan kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami menganut gaya kepemimpinan demokratis, yaitu kepala sekolah menjadi suri tauladan, menerima saran, masukan, juga kepala sekolah menciptakan iklim dan budaya sekolah serta melaksanakan kepemimpinan yang efektif. (3) upaya kepala sekolah dalam mengembangkan budaya Islami adalah mengintegrasikan kurikulum yang ada di sekolah dengan kurikulum pesantren, pembiasaan nilai-nilai Islami sekolah, menerapkan nuansa pesantren dalam lingkungan sekolah, sehingga dapat dijadikan kebiasaan di dalam masyarakat.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan; Kepala sekolah; Budaya Islami
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Fahrurozi Fahrurozi
Date Deposited: 29 May 2021 06:52
Last Modified: 29 May 2021 06:52
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/12910

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics