Pembacaan Maulid Simṭ Ad-Durar dan Pengaruhnya terhadap Maḥabbah kepada Rasulullah pada Jama’ah Jam’iyyah Maulid Simtuddurar Ahbabul Musthofa Kabupaten Kudus

Safi’i, Ahmad (2013) Pembacaan Maulid Simṭ Ad-Durar dan Pengaruhnya terhadap Maḥabbah kepada Rasulullah pada Jama’ah Jam’iyyah Maulid Simtuddurar Ahbabul Musthofa Kabupaten Kudus. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of 084411005_Skripsi_Coverdll.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Coverdll.pdf - Cover Image

Download (809kB) | Preview
[thumbnail of 084411005_Skripsi_Bab1.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (150kB) | Preview
[thumbnail of 084411005_Skripsi_Bab2.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (276kB) | Preview
[thumbnail of 084411005_Skripsi_Bab3.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (150kB) | Preview
[thumbnail of 084411005_Skripsi_Bab4.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (98kB) | Preview
[thumbnail of 084411005_Skripsi_Bab5.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (714kB) | Preview
[thumbnail of 084411005_Skripsi_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
084411005_Skripsi_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (46kB) | Preview

Abstract

Pembacaan kitab maulid simṭ al-durar, pada dasarnya adalah sebagai wujud kecintaan kepada Rasulullah. Dengan meyebut-nyebut nama-Nya, maka akan menjadikan cinta kepada-Nya tetap terjaga, karena cinta tidak terbatas oleh ruang dan waktu, sehingga ketika hal tersebut dilakukan terus menerus maka akan menjadikan cinta tersebut semakin kuat.
Penulis mengangkat judul ini dengan alasan melihat realita masyarakat Kudus yakni tahun 2008-2009 yang berbondong-bondong mengikuti pengajian selapanan pembacaan kitab maulid simṭ al-durar yang pada waktu itu dihadiri oleh Habib Syeikh bin Abdul Qodir Assegaf dari Solo. Jama’ah yang hadir mencapai puluhan ribu orang. Acara tersebut dilaksanakan setiap Selasa Malam Rabu Pahing, setelah jama’ah ṣalat ‘isya, di serambi Masjid Agung Kudus. Namun menginjak akhir tahun 2009, secara kuantitas jumlah Jama’ah mengalami penurunan.
Jadi dalam penelitian ini, penulis bermaksud meneliti tentang Bagaimana pembacaan maulid simṭ ad-durar dan pengaruhnya terhadap maḥabbah kepada Rasulullah pada Jama’ah Jam’iyyah Maulid Simtuddurar Ahbabul Musthofa Kabupaten Kudus.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif. Dan pengumpulan data yang penulis gunakan adalah dengan cara wawancara, observasi dan angket. Sedangkan analisis data yang penulis gunakan adalah deskriptif analisis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembacaan kitab maulid simṭ ad-durar yang dilaksanakan di Masjid Agung Kab. Kudus dapat berpengaruh terhadap maḥabbah kepada Rasulullah Jama’ah Jam’iyyah Maulid Simtuddurar Ahbabul Musthofa, yang ditandai dengan; (a) Jama’ah dalam mengikuti Jam’iyyah tersebut adalah untuk mencintai Rasulullah, (b) Ada getaran dan rasa tentram ketika mendengar nama Rasulullah disebut, (c) Wujud cinta kepada Rasulullah ditunjukkan dengan membaca ṣalawat, dan sejarah hidup beliau kemudian menjadikan sunnah-sunnah Beliau sebagai panutan dan menjadikan Beliau sebagai figur utama.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Mahabbah kepada Rasulullah
Subjects: 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.4 Sufism
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > 76236 - Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Miswan Miswan
Date Deposited: 12 Feb 2014 07:17
Last Modified: 03 Jul 2021 03:55
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/1532

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics