Upaya peningkatan keaktifan dan hasil belajar peserta didik melalui model pembelajaran kooperatif tipe gallery walk dengan bantuan alat peraga pada materi pokok segi empat kelas VII A MTs Mu`allimin Mu`allimat Rembang tahun pelajaran 2011/2012

Muntafi`ah, Lailatul (2013) Upaya peningkatan keaktifan dan hasil belajar peserta didik melalui model pembelajaran kooperatif tipe gallery walk dengan bantuan alat peraga pada materi pokok segi empat kelas VII A MTs Mu`allimin Mu`allimat Rembang tahun pelajaran 2011/2012. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.

[thumbnail of SKRIPSI_083511009_Lailatul_Muntafi'ah]
Preview
Text (SKRIPSI_083511009_Lailatul_Muntafi'ah)
083511009_Coverdll.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (266kB) | Preview
[thumbnail of 083511009_Bab1.pdf]
Preview
Text
083511009_Bab1.pdf - Accepted Version

Download (43kB) | Preview
[thumbnail of 083511009_Bab2.pdf]
Preview
Text
083511009_Bab2.pdf - Accepted Version

Download (122kB) | Preview
[thumbnail of 083511009_Bab3.pdf]
Preview
Text
083511009_Bab3.pdf - Accepted Version

Download (59kB) | Preview
[thumbnail of 083511009_Bab4.pdf]
Preview
Text
083511009_Bab4.pdf - Accepted Version

Download (210kB) | Preview
[thumbnail of 083511009_Bab5.pdf]
Preview
Text
083511009_Bab5.pdf - Accepted Version

Download (11kB) | Preview
[thumbnail of 083511009_Bibliografi.pdf]
Preview
Text
083511009_Bibliografi.pdf - Bibliography

Download (20kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya peningkatan keaktifan dan hasil belajar matematika peserta didik kelas VII A MTs. Mu`allimin Mu`allimat Rembang, khususnya pada materi segi empat melalui model pembelajaran kooperatif tipe gallery walk dengan bantuan alat peraga.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada 3 April sampai 26 April 2012. Tindakan dilaksanakan dalam 2 siklus dengan masing-masing siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. PTK berfokus pada kelas atau pada proses pembelajaran yang terjdi di kelas, PTK harus bertujuan atau mengenai hal-hal yang terjadi di dalam kelas. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, dokumentasi, dan tes. Indikator pencapaian dalam penelitian ini adalah meningkatnya keaktifan mencapai 70% yang diperoleh melalui lembar observasi keaktifan dan hasil belajar yaitu nilai rata-rata 70 dengan ketuntasan klasikal 75%.
Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada kelas VII A semester genap di MTs. Mu`allimin Mu`allimat Rembang tahun pelajaran 2011/2012 dapat disimpulkan bahwa :Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe gallery walk dengan bantuan alat peraga dapat meningkatkan keaktifan belajar peserta didik pada materi segi empat kelas VII A MTs. Mu`allimin Mu`allimat Rembang. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya keaktifan peserta didik pada siklus I mencapai 63,3 %, dan pada siklus II sebesar 72,91 %. Sedangkan pada hasil belajar ditunjukkan dengan rata-rata nilai hasil tes evaluasi pada siklus I sebesar 64,8649 dengan ketuntasan belajar klasikal 51,35% dan tes evaluasi pada siklus II mencapai nilai rata-rata sebesar 81,0811 dengan ketuntasan belajar klasikal 97,29% telah melampaui indikator pencapaian yaitu hasil belajar peserta didik dengan ketuntasan belajar klasikal .
Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe gallery walk dengan bantuan alat peraga dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik pada materi pokok segiempat kelas VII A MTs. Mu`allimin Mu`allimat Rembang Tahun pelajaran 2011/2012
Peneliti memberikan saran bagi guru untuk menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe gallery walk pada materi segiempat, karena pembelajaran kooperatif tipe ini relatif tidak memakan waktu yang lebih banyak sehingga guru mampu mengatur waktu sebaik mungkin.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Kooperatif; Alat Peraga; Gallery Walk
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > 84202 - Pendidikan Matematika
Depositing User: Nur yadi
Date Deposited: 25 Feb 2014 08:51
Last Modified: 29 May 2021 07:43
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/1569

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics