Pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti : studi di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara

Rokhayati, Puji (2021) Pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti : studi di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI_1601046011_PUJI_ROKHAYATI] Text (SKRIPSI_1601046011_PUJI_ROKHAYATI)
SKRIPSI_1601046011_PUJI_ROKHAYATI.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Usaha memberdayakan masyarakat desa serta menanggulangi kemiskinan dan kesenjangan menjadi fenomena yang semakin kompleks, pembangunan pedesaan dalam perkembangannya tidak semata-mata terbatas pada peningkatan produksi pertanian. Pembangunan pedesaan juga tidak hanya mencakup implementasi program peningkatan kesejahteraan sosial melalui distribusi uang dengan jasa untuk mencukupi kebutuhan dasar. Lebih dari itu memberdayakan merupakan sebuah upaya dengan spektrum kegiatan yang menyentuh pemenuhan berbagai macam kebutuhan sehingga segenap anggota masyarakat dapat mandiri, percaya diri, tidak bergantung dan dapat terlepas dari belenggu struktur yang membuat hidup sengsara. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana proses pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara, (2) Bagaimana hasil dari pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses dari pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jeparadan hasil dari pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Serta teknik analisis data menggunakan metode penelitian deskriptif. Menurut Patton analisis data merupakan proses mengatur urutan data, mengorganisir ke dalam suatu pola, kategori dan satuan uraian dasar. Adapun yang dimaksud dengan penelitian deskriptif yaitu suatu penelitian sekedar untuk menggambarkan suatu variabel yang berkenaan dengan masalah yang diteliti tanpa mempersoalkan hubungan antar variabel.
Hasil penilitian ini menunjukkan dua hal sebagai berikut: Pertama, Proses pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jeparadapat dilihat tiga tahap yaitu: Tahap penyadaran, tahapan pengkapasitasan, tahap pendayaan. Kedua, pemberdayaan masyarakat melalui usaha industri roti di Desa Bugo Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat merubah keadaan masyarakat dengan Lingkungan yang bersih dan sehat, meningkatnya pendapatan masyarakat, timbulnya solidaritas yang tinggi, menjadi inspirasi bagi lembaga atau desa-desa lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan masyarakat; Industri roti
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production
300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
600 Technology (Applied sciences) > 640 Home economics and family living > 641 Food and drink
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70231 - Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Saidah Marifah Mz
Date Deposited: 16 Apr 2022 02:32
Last Modified: 16 Apr 2022 02:32
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/15874

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics