Analisis implementasi ISAK 35 pada laporan keuangan Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal tahun 2020
Arifudin, Ahmad Bayu (2021) Analisis implementasi ISAK 35 pada laporan keuangan Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal tahun 2020. Undergraduate (S1) thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO.
1605046042_Ahmad bayu arifudin_Skripsi_Revisi_ISAK 35_FIX - AKHMAD BAYU ARIFUDIN UIN Walisongo Semarang.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami laporan keuangan pada Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal, menyajikan laporan keuangan pada Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal berdasarkan ISAK 35 yang diterbitkan oleh IAI (Ikatan Akuntansi Indonesia).
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui teknik wawancara, observasi dan dokumentasi pada Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal.
Hasil dari penelitian ini adalah Dalam penyusunan laporan keuangan Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal hanya melakukan pencatatan pengeluaran dan pemasukan saja. Penyajian laporan keuangan Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal belum sesuai dengan apa yang dijelaskan dalam ISAK 35, kemudian peneliti memberikan rekomendasi penyajian laporan keuangan yang sesuai dengan ISAK 35 Kendala yang dialami oleh Pondok Pesantren Putra-Putri Roudlotuttholibin “ASPIR” Kaliwungu Kendal dalam penerapan ISAK 35 adalah minimnya informasi dan sosialisasi tentang pelaporan keuangan khususnya ISAK 35 yang mereka dapat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pondok pesantren; Laporan keuangan; ISAK 35 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 62202 - Akuntansi Syariah |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 03 Oct 2022 06:07 |
Last Modified: | 03 Oct 2022 06:07 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/17117 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year