Pengaruh komunikasi terbuka orang tua dengan anak terhadap prestasi belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang
Maryati, Sri (2013) Pengaruh komunikasi terbuka orang tua dengan anak terhadap prestasi belajar bidang studi Pendidikan Agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
093111111_Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
093111111_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
093111111_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
093111111_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
093111111_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
093111111_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
093111111_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (1MB) | Preview
Abstract
Skripsi ini membahas tentang pengaruh komunikasi terbuka orang tua dengan anak terhadap prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang. Kajiannya dilatarbelakangi oleh perbedaan komunikasi terbuka orang tua dengan anak yang mempengaruhi prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa. Komunikasi terbuka orang tua dengan anak kuantitasnya berbeda-beda antara siswa satu dengan yang lainnya. Berbeda kuantitas komunikasi terbuka maka berbeda pula pengaruh prestasi belajar yang diperoleh siswa. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: (1) Bagaimana komunikasi terbuka orang tua dengan anak di SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang? (2) Bagaimana prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa kelas V di SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang? (3) Adakah pengaruh komunikasi terbuka orang tua dengan anak terhadap prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa kelas V di SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang? Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan yang dilaksanakan di SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif kuantitatif yang menggunakan teknik korelasional. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan teknik populasi menjadikan keseluruhan jumlah siswa kelas V sebagai responden dengan jumlah 94 siswa. Adapun teknik yang dipakai dalam pengumpulan data adalah menggunakan angket dan dokumentasi. Data penelitian yang terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis korelasi product moment dan analisis regresi satu prediktor.
Kajian ini menunjukkan bahwa: (1) Komunikasi Terbuka Orang Tua dengan anak siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang termasuk dalam kategori sedang. Hal ini dapat dilihat pada nilai rata–ratanya yaitu = 56,34 dan simpangan baku yaitu S = 13,16 dan berada pada interval nilai 51 – 62. (2) Prestasi belajar Bidang Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang termasuk dalam kategori sedang. Hal ini dapat dilihat pada nilai rata–ratanya yaitu = 78,5 dan simpangan baku yaitu S = 8,90 dan berada pada interval nilai 75 – 82. (3) Ada pengaruh variabel komunikasi terbuka orang tua dengan anak (X) terhadap prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang (Y) dibuktikan dengan persamaan regresi Ŷ = 71,842 X + 0,118 dan hasil varians garis regresi Fhitung = 6,53 > Ftabel 5% = 3,94 berarti signifikan. Sedangkan kontribusi besarnya pengaruh komunikasi terbuka orang tua dengan anak terhadap prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang sebesar 6,6%. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa ada pengaruh komunikasi terbuka orang tua dengan anak terhadap prestasi belajar bidang studi pendidikan agama Islam (PAI) siswa kelas V SDN Tambakaji 04 Ngaliyan Semarang
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Orang Tua; Prestasi Belajar; Pendidikan Agama Islam |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 25 Mar 2014 09:21 |
Last Modified: | 25 Mar 2014 09:21 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/1732 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year