Pengaruh penggunaan media pop up book terhadap hasil belajar kognitif siswa kelas II mata pelajaran tematik di MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang

Khotimah, Cici Nur (2022) Pengaruh penggunaan media pop up book terhadap hasil belajar kognitif siswa kelas II mata pelajaran tematik di MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Skripsi_1803096002_Cici_ Nur_ Khotimah] Text (Skripsi_1803096002_Cici_ Nur_ Khotimah)
Skripsi_1803096002_Cici_ Nur_ Khotimah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya penggunaan media pembelajaran yang dapat mendukung dalam pelaksanaan pembelajaran. Tujuan dilakukanya penelitian ini adalah untuk mengatahui besarnya pengaruh penggunaan media pembelajaran Pop Up Book terhadap hasil belajar kognitif siswa di kelas II MI Miftahul Aklaqiyah Semarang.
Penelitian ini merupakan penelitian pre eksperimental dengan desain penelitian one group pretest posttest desaign. Dalam penelitian ini populasi sekaligus sampel adalah menggunakan seluruh kelas II B MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang yang berjumlah 26 siswa.
Berdasarkan perhitungan uji analisis data dengan menggunakan uji Paired Sample T-Test dengan taraf signifikansi 5% dan derajat kebebasan (dk) = n-1, diperoleh hasil t_hitung (12,7189) > t_tabel (2,0595), maka dapat disimpulkan bahwa H_0 ditolak atau terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar kognitif siswa sebelum dan sesudah adanya perlakuan (treatment). Berdasarkan perhitungan koefisien biserial dan koefisiensi determinasi dengan taraf signifikansi 5%, maka diperoleh hasil r_hitung (0,9151) > t_(tabel ) (0,4044) dan hasil koefisiensi determinasi 83,74% sehingga H_0 ditolak dan H_a diterima maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran Pop Up Book berpengaruh terhadap hasil belajar kognitif siswa pada pembelajaran tematik pada siswa, dengan jumlah kontribusi sebesar 83,74% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Media pembelajaran; Pembelajaran tematik; Hasil belajar Kognitif siswa
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.2 Pendidikan dasar (Play gorup, TK, SD)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Erica Visiyam
Date Deposited: 24 Nov 2022 03:12
Last Modified: 24 Nov 2022 03:12
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18027

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics