Implementasi tata ruang kantor dalam menunjang efisiensi kerja pendidik dan tenaga kependidikan di MI Nurul Fatah Gedangan Kabupaten Gresik

Ummah, Rifaatul (2022) Implementasi tata ruang kantor dalam menunjang efisiensi kerja pendidik dan tenaga kependidikan di MI Nurul Fatah Gedangan Kabupaten Gresik. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of Rifaatul_Ummah_1803036078_Skripsi_Lengkap] Text (Rifaatul_Ummah_1803036078_Skripsi_Lengkap)
Skripsi_1803036078_Rifaatul_Ummah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Dalam lembaga pendidikan pencapaian keberhasilan tidak luput dari usaha pendidik dan tenaga kependidikan, dalam upaya menunjang kelancaran arus kerja perkantoran perlu kiranya memperhatikan penataan ruang kantor di setiap lembaga pendidikan. Dalam keadaan ini kedudukan kantor berkembang pesat untuk menentukan keberhasilan tujuan suatu lembaga. Penataan Kantor tidak hanya digunakan sebagai tempat untuk menyimpan perabotan kantor saja, akan tetapi tata ruang kantor dirancang untuk mendapatkan lingkungan kerja yang aman dan nyaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran tentang penataan ruang kantor yang ada di MI Nurul Fatah baik dari segi pemilihan jenis tata ruang, penyusunan perabot, maupun kondisi lingkungan kantor. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Data yang terkumpul akan dianalisis dengan cara: reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian ini adalah Penataan ruang kantor di MI Nurul Fatah menggunakan konsep tata ruang terbuka dan tertutup. Penataan perabot kurang sesuai dengan pedoman tata letak yang ada. Implikasi penataan ruang kantor ini memberikan kemudahan terhadap pekerjaan tenaga kependidikan dalam melaksanakan tugasnya, akan tetapi lingkungan kantor yang ada di ruang kantor guru kurang membantu dalam penunjang efisiensi pekerjaan, karena terdapat beberapa faktor pendukung yang menghambat alur pekerjaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Tata Ruang Kantor; Efisiensi Kerja; Guru/Pendidik
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1)
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.6 Gedung dan bangunan sekolah, fasilitas fisik pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: Vania Syifaul
Date Deposited: 30 Nov 2022 05:01
Last Modified: 30 Nov 2022 05:01
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/18099

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics