Analisis terhadap pekerja berstatus Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PWKT) berdasarkan uu no. 11 tahun 2020 tentang cipta kerja studi pada pt. Madeg Pilar Prayoga Kota Tegal

Khairunnisa, Atika Intan (2022) Analisis terhadap pekerja berstatus Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PWKT) berdasarkan uu no. 11 tahun 2020 tentang cipta kerja studi pada pt. Madeg Pilar Prayoga Kota Tegal. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.

[thumbnail of 1802056011_ATIKA INTAN KHAIRUNNISA_SKRIPSI_LENGKAP] Text (1802056011_ATIKA INTAN KHAIRUNNISA_SKRIPSI_LENGKAP)
1802056011_Atika Intan Khairunnisa_Lengkap Tugas Akhir.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Perjanjian Kerja Waktu Tertentu merupakan perjanjian antara pekerja atau buruh dengan pengusaha atau pemberi kerja yang memuat syarat-syarat kerja, hak, dan kewajiban para pihak. Pekerja PKWT berbeda dengan pekerja tetap yang memiliki hak jaminan yang diberikan oleh perusahaan, PKWT hanya berdasarkan pada hak upah/gaji serta upah waktu lembur. Pada penelitian ini penulis melakukan penelitian di PT. Madeg Pilar Prayoga Kota Tegal, penelitian yang dilakukan adalah analisis terhadap pekerja berstatus perjanjian kerja waktu tertentu dengan pendekatan Undang-Undang Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja jo Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.
Penelitian lapangan ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan terkait dengan pelaksanaan Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT) dan menganalisis format perjanjian tersebut dengan aturan perundang-undangan yang ada. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian yuridis empiris (non doktrinal) dengan pendekatan normatif-empiris. Sumber data primer diambil dari wawancara penulis dengan Manager Warehouse dan para pekerja PT. Madeg Pilar Prayoga di Tegal, sedangkan data sekunder bersumber dari buku-buku, undang-undang, jurnal, dan referensi-referensi lain yang berkaitan dengan Perjanjian Kerja Waktu Tertentu. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Kemudian metode analisis data menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dengan cara reduksi data, penyajian data secara naratif. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana sebenarnya pelaksanaan hak pekerja dalam perjanjian kontak menurut undang-undang terhadap Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT) di PT. Madeg Pilar Prayoga Kota Tegal.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa prosedur pelaksanaan format PKWT di PT. Madeg Pilar Prayoga Kota Tegal dalam pemberian upah tidak seluruhnya sesuai, seperti waktu kerja melebihi 2 jam dari yang telah ditetapkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta kerja. Perjanjian Kerja Waktu Tertentu tidak menerapkan waktu lembur namun, perusahaan menerapkan waktu lembur dengan upah dibawah ketentuan Undang-Undang Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja jo Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Uncontrolled Keywords: Perjanjian Kerja Waktu Tertentu; UU Cipta Kerja;
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 331 Labor economics
300 Social sciences > 340 Law
300 Social sciences > 340 Law > 344 Social, labor, welfare, and related law
300 Social sciences > 340 Law > 348 Law (Statutes), regulations, cases
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74201 - Ilmu Hukum
Depositing User: Ana Afida
Date Deposited: 18 Mar 2023 05:58
Last Modified: 18 Mar 2023 05:58
URI: https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/19496

Actions (login required)

View Item
View Item

Downloads

Downloads per month over past year

View more statistics