Penerapan strategi pembelajaran the power of two dalam upaya meningkatkan hasil belajar aqidah akhlak siswa kelas VII.1 MTs Syaroful Millah Penggaron Kidul Semarang
Rahayu, Budi Arti (2011) Penerapan strategi pembelajaran the power of two dalam upaya meningkatkan hasil belajar aqidah akhlak siswa kelas VII.1 MTs Syaroful Millah Penggaron Kidul Semarang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Walisongo.
43111067_Coverdll.pdf - Accepted Version
Download (1MB) | Preview
43111067_Bab1.pdf - Accepted Version
Download (41kB) | Preview
43111067_Bab2.pdf - Accepted Version
Download (127kB) | Preview
43111067_Bab3.pdf - Accepted Version
Download (48kB) | Preview
43111067_Bab4.pdf - Accepted Version
Download (99kB) | Preview
43111067_Bab5.pdf - Accepted Version
Download (7kB) | Preview
43111067_Bibliografi.pdf - Bibliography
Download (16kB) | Preview
Abstract
Pemahaman siswa terhadap pembelajaran Akidah Akhlak selama ini hanya terpaku pada jabaran konsep, tanpa memahami apa dan bagaimana makna yang terkandung dalam konsep tersebut. Siswa memerlukan pemahaman konsep-konsep tersebut yang berhubungan dengan lingkungan kehidupan sehari-hari. Guru kurang memperhatikan metode belajar yang diinginkan siswa sesuai dengan gaya belajar mereka. Pembelajaran Akidah Akhlak selama ini menggunakan metode belajar yang kurang variatif. sehingga pembelajaran yang ada kurang efektif. Berdasarkan hasil observasi awal yang dilakukan di Madrasah Tsanawiyah Syaroful Millah Penggaron Kidul Semarang, menunjukkan bahwa prestasi belajar dan aktivitas belajar siswa masih rendah (ketuntasan belajar klasikal masih sebesar 40,91% dan nilai rata-rata siswa 60,45%). Hal ini salah satunya disebabkan oleh metode pembelajaran yang diterapkan guru kurang variatif tidak sesuai dengan gaya belajar siswa.
Penelitian ini mencoba menerapkan strategi pembelajaran the power of two. Alasan pemilihan strategi ini karena diperkirakan akan mampu mengatasi permasalahan di atas, sekaligus meningkat-kan prestasi belajar dan aktivitas belajar siswa. Strategi ini memungkinkan siswa untuk belajar berkelompok dengan memanfaatkan potensi interaksi dan kerja sama antar siswa. Ketika proses belajar berlangsung, siswa dapat berdiskusi dan saling membantu memahami materi. Dari sini diharapkan prestasi belajar dan aktivitas belajar siswa dapat ditingkatkan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dirancang 3 tahapan yaitu pra siklus, siklus I dan siklus II. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII.1 MTs MTs Syaroful Millah Penggaron Kidul Semarang semester II yang berjumlah 22 siswa terdiri dari 13 siswa laki-laki dan 9 siswi perempuan. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan maret 2011.
Setelah melakukan penerapan strategi, observasi proses, evaluasi hasil, dan refleksi perilaku pembelajaran sebanyak dua siklus, diperoleh data bahwa pembelajaran dengan menggunakan strategi pembelajaran the power of two dapat meningkatkan prestasi belajar pada mata pelajaran Aqidah akhlak. Hasil selama proses pembelajaran berupa tes dan observasi mengalami peningkatan dari hasil tes akhir pra siklus ke siklus I yaitu dari nilai rata-rata 60,45 dengan ketuntasan belajar 40,91% pada pra siklus, menjadi 65,23 dengan ketuntasan belajar 54,54% pada siklus I dan siklus II meningkat menjadi 74,31 dengan ketuntasan belajar 81,81% dan mengalami peningkatan keaktifan belajar siswa dari siklus I sebesar 58,15% menjadi 75% pada siklus II. Sehingga bisa disimpulkan bahwa terjadi peningkatan nilai rata-rata dari pra siklus ke siklus I kemudian ke siklus II dan peningkatan keaktifan belajar siswa, maka tidak perlu dilakukan siklus III.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hasil Belajar; Strategi Pembelajaran; Aqidah Akhlak |
Subjects: | 200 Religion (Class here Comparative religion) > 290 Other religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.2 Islam Doctrinal Theology, Aqaid and Kalam 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Nur yadi |
Date Deposited: | 17 Apr 2014 03:37 |
Last Modified: | 17 Apr 2014 03:37 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/1961 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year