Pengaruh peran kepemimpinan visioner kepala sekolah terhadap kinerja guru di SD Negeri Ngaliyan 01
Laode, Intami (2023) Pengaruh peran kepemimpinan visioner kepala sekolah terhadap kinerja guru di SD Negeri Ngaliyan 01. Undergraduate (S1) thesis, Universitas Islam Negeri Walisongo.
Skripsi_1803036031_Intami Laode_Lengkap.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (2MB)
Abstract
Sekolah merupakan salah satu lembaga alternatif pelayanan pendidikan. Sekolah sebagai suatu lembaga tentunya memiliki visi, misi, tujuan, fungsi. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan tentang pengaruh peran kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru.
Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif. Untuk pengambilan sampel dilakukan kepada guru di SD Negeri Ngaliyan 01 berjumlah 30 orang. Teknik yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan instrument berupa kuesioner atau angket.
Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Berdasarkan hasil tingkat ketercapaian variabel peran kepemimpinan visioner kepala sekolah sebesar 81,60% tergolong sangat baik yang berarti bahwa kepala sekolah di SD Negeri Ngaliyan 01 mampu mengarahkan para guru kearah yang lebih baik. (2) Kinerja guru di SD Negeri Ngaliyan 01 tingkat ketercapaiannya tergolong sangat baik dengan nilai sebesar 84,95% yang berarti bahwa para guru mampu menjalankan tugasnya dengan baik. (3) Peran Kepemimpinan visioner kepala sekolah memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. Pengaruh signifikan yang diperoleh dari kepemimpinan visioner kepala sekolah terhadap kinerja guru sebesar 51,4%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Hₐ diterima dan Hₒ ditolak.
Guru harus lebih meningkatkan kinerja lagi, karena peningkatan kinerja yang baik akan menghasilkan pendidikan yang baik pula. Peningkatan kinerja yang baik itu mengikuti sesuai dengan arahan dari pemimpin selaku kepala sekolah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Vepemimpinan visioner; Kepala sekolah; Kinerja guru |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Guru, tenaga pendidikan, (dosen kelaskan di 378.1) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam) |
Depositing User: | Fahrurozi Fahrurozi |
Date Deposited: | 23 Sep 2023 06:23 |
Last Modified: | 23 Sep 2023 06:23 |
URI: | https://eprints.walisongo.ac.id/id/eprint/21170 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year